Dengan melakukan cek kesehatan secara berkala, dapat membantu kita untuk mendeteksi penyakit-penyakit dalam sejak dini. Bisa dimulai dengan memonitor tekanan darah, rutin cek kadar kolestrol dan gula darah, menimbang berat badan, dan sebagainya.
2. Enyahkan Asap Rokok
Tentunya sudah bukan rahasia bahwa asap rokok bisa berdampak buruk bagi kesehatan diri sendiri, juga orang-orang di sekitar yang menghirupnya. Dengan berhenti merokok, secara tidak langsung kita telah berusaha untuk menjaga kesehatan dan juga keuangan kita.
3. Rajin Aktivitas Fisik/Olahraga
Olahraga selama 30 menit per hari sebanyak 3-5 kali per minggu akan menjauhkan kita dari risiko Penyakit Tidak Menular (PTM) di masa tua nanti.
4. Diet Sehat dan Seimbang
Olahraga harus diimbangi dengan diet sehat dan seimbang, yaitu mengkonsumsi makanan sehat serta membatasi konsumsi gula dan lemak harian.
5. Istirahat Cukup
Bagi orang dewasa, dianjurkan untuk tidur yang berkualitas selama 7-8 jam sehari untuk agar tubuh siap melakukan fungsinya dengan maksimal di keesokan hari.
6. Kelola Stres
Tidak kalah penting untuk mengelola stress agar terhindar dari Penyakit Tidak Menular (PTM). Terapkan pola hidup teratur, sering berpikir positif dan melakukan relaksasi dapat mengurangi stress pada diri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H