Tahukah Anda bahwa diabetes telah menjadi tantangan global yang signifikan bagi kesehatan dan kesejahteraan individu, keluarga, dan negara?Â
Saat ini, jumlah diabetesi (penderita diabetes) berusia 20-79 tahun di seluruh dunia telah mencapai lebih dari setengah miliar orang!
Ya, Federasi Diabetes Internasional (IDF) dalam IDF Diabetes Atlas 2021 melaporkan jumlah diabetesi secara global sekitar 537 juta orang dewasa (berusia 20-79 tahun). Jumlah ini diperkirakan akan mencapai 643 juta pada tahun 2030.Â
Dari 215 negara yang dicakup oleh IDF Diabetes Atlas 2021, hanya 97 yang memiliki data prevalensi diabetes pada anak dan remaja. Di antara negara-negara yang tidak memiliki data penderita diabetes usia di bawah 20 tahun adalah beberapa negara yang sangat padat penduduknya, seperti Nigeria, Indonesia, Filipina, Vietnam, dan Afrika Selatan.
Menurut perkiraan IDF, pada tahun 2021, jumlah populasi global anak usia 0-14 tahun adalah 1,99 milyar. Dari jumlah tersebut, 651.700 adalah penderita diabetes tipe 1.
Sedangkan jumlah populasi global anak usia 0-19 tahun adalah 2,61 milyar. Sebanyak 1,21 juta dari mereka adalah penderita diabetes tipe 1.
Gambaran jumlah penderita diabetes anak dan remaja tahun 2021 | sumber: IDF Diabetes Atlas 2021
![Gambaran jumlah penderita diabetes anak dan remaja tahun 2021 | sumber: IDF Diabetes Atlas 2021](https://assets.kompasiana.com/items/album/2022/11/13/tipe-1-6371145e08a8b5380a350f13.png?t=o&v=770)
Seabad Insulin, Inovasi Pengobatan Diabetes