Mohon tunggu...
Anita Kusumastuti
Anita Kusumastuti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Masih mencari jati diri

Halo semua! Selamat datang di postinganku. Semoga tulisanku dapat menambah pengetahuan kalian ya. Jangan lupa berikan dukungan dengan komentar-komentar positif kalian

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Ikuti Transformasi Digital, Mahasiswa KKN UNDIP Kenalkan Potensi Desa di Platform Digital

20 Desember 2021   21:41 Diperbarui: 20 Desember 2021   21:55 568
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Potensi Desa Telukawur/dokpri

Jepara - Transformasi digital yang begitu cepat harus diikuti dengan cepat pula agar tidak tertinggal. Saat ini, digitalisasi telah merambah ke berbagai aspek kehidupan manusia, tak terkecuali sektor pariwisata. Dalam rangka memperkenalkan potensi desa melalui platform digital, Universitas Diponegoro mengadakan KKN Tematik terkait pengembangan potensi desa dengan bekerja sama dengan platform Exovillage. Tema yang diangkat adalah Pemetaan Potensi Desa dalam Upaya Pencapaian SDG's. Kegiatan ini berlangsung pada 26 Oktober hingga 26 Desember 2021.

Salah satu mahasiswa KKN Tematik Undip X Exovillage adalah Anita Kusumastuti, mahasiswa Program Studi Ekonomi Islam Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro yang mengambil lokasi KKN di Desa Teluk Awur. Teluk Awur merupakan salah satu desa di Jepara yang dikenal dengan potensi wisata pantai, yaitu Pantai Teluk Awur. Pantai Teluk Awur memiliki pesisir yang luas dan ombak yang tenang sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dari dalam maupun luar Jepara.Selain memiliki potensi Pantai, Desa Telukawur memiliki potensi-potensi lain seperti potensi budaya, wisata religi, hasil laut, pertanian, dan kerajinan kayu. 

Selain itu, saat ini Pemerintah Desa Telukawur sedang mengembangkan potensi-potensi lain seperti marchandise dan produk khas desa yang bisa dijadikan oleh-oleh bagi wisatawan. Potensi-potensi tersebut akan dipromosikan melalui platform Exovillage sehingga bisa menjangkau wisatawan secara lebih luas dan tertarget. Platform Exovillage merupakan platform yang menyediakan informasi mengenai desa-desa wisata di Indonesia. Platform ini dapat membantu wosatawan dalam mengetahui kondisi tempat wisata yang akan didatangi. 

Potensi Desa Telukawur/dokpri
Potensi Desa Telukawur/dokpri
"Semoga dengan adanya platform exovillage ini kedepannya desa teluk awur menjadi desa yang lebih maju, berkembang,  dan diminati oleh para wisatawan akan segala potensi desa yang dimiliki" tutur Mirzatun Niswa selaku anggota Karang Taruna Desa Telukawur.

Desa Teluk Awur memiliki potensi-potensi tersembunyi yang masih perlu digali dan belum dikenal oleh wisatawan yang berkunjung. Dengan adanya kegiatan KKN ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap potensi-potensi yang dimiliki Desa Telukawur sehingga dapat meningkatkan perekonomian dari  segi wisata.

Penulis: Anita Kusumastuti

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun