Mohon tunggu...
Anis Zakiyyah
Anis Zakiyyah Mohon Tunggu... -

nothing..hhe

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Renunganku

12 Juni 2013   09:11 Diperbarui: 24 Juni 2015   12:09 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Malam tak akan ada

tanpa gelap yang menyelimuti

Siang tak akan ada

tanpa mentari yang menyinari

Hukum alam telah ditetapkan

untuk waktu yang tak singkat

Musibah tak akan ada

tanpa mengajarkan kesabaran

Kenikmatan tak akan ada

tanpa mengajarkan syukur

Sebab kelahiranku bukanlah sebuah pilihan

dan matiku adalah sebuah kepastian

Maka menjadi tidak mudah

bila aku menggampangkannya

Maka menjadi tidak sulit

bila aku bertaqwa

Engkau telah menuliskan takdirku

dalam kitab terdahulu-Mu

dan Engkau pun memberiku ruang

bagaimana aku akan melaluinya

Maka tanpa rahmat-Mu

aku tak mendapat apa-apa melainkan celaka

Maka tanpa hidayah-Mu

aku tak mengenal arah melainkan kesesatan

Maka tanpa kasih sayang-Mu

aku bukan siapa-siapa melainkan orang yang merugi

Maka tanpa ampunan-Mu

tak akan mengecualikan aku dari golongan yang hina

Dan apabila telah dekat

apabila telah Engkau sempurnakan akalku

maka aku tak ingin apa-apa lagi

melainkan keridhoan-Mu

menutup usiaku dengan khusnul khotimah

Aamiin Ya Robbal Alamiin

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun