Mohon tunggu...
Anistia Nurhakim Suwardi
Anistia Nurhakim Suwardi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Hidup adalah perjalanan mengumpulkan bekal amal menuju akhirat. Bergabung kompasiana 26 Maret 2021

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Segala-gala Virtual, Bahkan Bukber dan Sahur?

25 April 2021   21:22 Diperbarui: 25 April 2021   21:31 902
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ketika buka bersama secara langsung, kita akan menyantap menu makanan yang sama, di tempat yang sama, ngobrol bersama karena berdekatan. tapi ketika bukber virtual, kita jadi mengesampingkan keluarga yang ada di rumah. 

Mobile phone ataupun aplikasi digital itu mendekatkan yang jauh, dan menjauhkan yang dekat.

Jika membahas fungsi mobile phone atau gawai ini dulu hanya dipakai untuk menelepon, lalu menambah fungsi untuk bisa berkirim pesan, makin kesini bisa dipakai untuk video call, bahkan bisa beberapa orang video call secara bersama atau disebut dengan meeting online. Tidak ada yang salah dengan hal ini, justru ini bagus karena bisa memberikan kemudahan. Serta mendukung orang yang sedang WFH (Work From Home).

Namun penggunaan aplikasi untuk meeting online ini, jangan sampai kebablasan. Terlalu sering dan terus menerus menggunakan mobile phone sampai melupakan orang terdekat itu tidak baik. Jangan sampai mendekatkan yang jauh dan menjauhkan yang dekat ya.

Saya setuju dengan adanya aplikasi virtual untuk berkomunikasi jarak jauh. Salah satu yang sering saya gunakan yaitu aplikasi ZOOM. Mungkin aplikasi ini sudah tidak asing didengar oleh teman-teman kompasianer juga bukan?. Aplikasi ini sangat bermanfaat untuk kelas online dan bahkan digunakan untuk halaqah (kajian agama islam) secara online. Siang ini saya gunakan untuk halaqah online bersama teman-teman yang sudah berbeda kota untuk saling melepas rindu sambil mengkaji ilmu agama, masyaAllah.

Dokpri
Dokpri

Namun untuk bukber virtual rasanya saya kurang setuju dan tidak berminat, jika memang masih ada keluarga terdekat yang berkumpul ya sebaiknya bersama mereka saja lebih diprioritaskan.

 Jika pertanyaannya Apakah bisa bukber virtual? jawabannya ya tentu saja bisa. 

Jika dirasa memang perlu dan dirasa penting maka lakukanlah, namun jika memilih untuk tidak mau ikutan bukber virtual, ya sudah tidak usah. hidup sudah sulit jangan dibuat lebih rumit. hehe. Hidup itu ya simpel jika kita memudahkan pola pikir kita sendiri juga.

Mengikuti trend, mengikuti perkembangan zaman, boleh-boleh saja namun jangan memaksakan diri jika tidak mau. Tidak perlu juga bertikai jika ada perbedaan pandangan. Cukup saling menghargai keputusan masing-masing saja. Karena kedamaian antar sesama manusia lebih penting.

Sudah hampir 2 pekan kita menjalankan ibadah puasa ramadan, semoga amal ibadah kita diterima, menjadikan diri kita lebih tenang hatinya, lebih baik lagi pribadinya, semoga Allah mengampuni dosa kita. Semangat dan selamat menjalankan ibadah puasa ramadan 1442 H.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun