Mohon tunggu...
anisa zahra
anisa zahra Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

suka membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Wujudkan Indonesia Bebas DBD

17 September 2024   19:34 Diperbarui: 17 September 2024   19:39 11
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

wujudkan indonesia bebas dbd

Anisa Zahra Lathifa / 191241215

Fakultas Kesehatan Masyarakat

Universitas Airlangga

Demam berdarah adalah sebuah penyakit yang menjadi momok menakutkan bagi warga yang tinggal di daerah kumuh. Demam berdarah atau biasa di sebut dengan DBD merupakan sebuah penyakit yang ditularkan melalui gigitan nyamuk aedes aegepti dan Aedes albopictus yang memiliki ciri - ciri warna badan belang belang. Ketika nyamuk menggigit seseorang yang terinfeksi virus tersebut akan masuk ke dalam nyamuk lalu Ketika nyamuk tersebut menggigit orang lain, virus itu akan masuk lewat aliran darah danorang itu dan menyebabkan gejala DBD muncul. Gejala demam berdarah bisa dikenali dengan mudah agar cepat ditangani oleh yang lebih ahli. Salah satu gejala demam berdarah adalah sakit kepala, nyeri otot dan sendi, muncul ruam berwarna merah di tangan, mual, muntah, dll. Dalam beberapa kasus DBD bisa memburuk dan mengancam keselamatan penderitanya. Nama lainnya adalah demam berdarah parah atau sindrom syok dengue. Hal  terjadi ketika pembuluh darah menjadi rusak dan bocor sehingga menyebabkan jumlah sel pembentuk gumpalan (trombosit) dalam aliran darah menurun. Beberapa gejala ini dapat menyebabkan syok, perdarahan internal, kegagalan organ, bahkan lebih parahnya lagi bisa menyebabkan kematian. Tanda tanda DBD yang bisa kita kenali sebagai peringatan DBD parah dan sudah di tahap keadaan darurat biasanya  satu atau dua hari pertama setelah demam pasien akan mengalami sakit perut parah, muntah terus -- menerus, darah dalam urine dan tinja, pendarahan di bawah kulit yang terlihat seperti memar, pernapasan yang sulit atau cepat, kelelahan, iritabilitas atau kegelisahan. Beberapa resiko yang dapat menyebabkan kita gampang sekali terkena demam berdarah adalah ketika kita tinggal di daerah tropis sebab daerah tropis dan subtropis ini biasanya meningkatkan resiko terkena virus penyebab DBD ini. Terutama daerah asia Tenggara dan tetangganya.

Sayangnya hingga saat ini belum ada pengobatan khusus demam berdarah yang dapat menyembuhkan DBD itu sendiri, hanya saja saat sang pasien telah pulih dari DBD dianjurkan untuk banyak banyak minum cairan. Jika pasien menyidap penyakit ini, sang pasien diharuskan untuk menghindari jenis obat pereda nyeri seperti aspirin, ibuprofen, dan naproxen sodium. Jika kalian mendapati diri kalian mengalami penyakit DBD ini, hal yang dapat kalian lakukan adalah segera cepat cepat ke rumah sakit terdekat dan segera melakukan tindakan pertolongan pertama pada pasien yang terkena DBD tersebut. Banyak sekali pencegahan DBD yang dapat kita terapkan di rumah, antara lain adalah gunakan AC atau kelambu tidur, kenakan baju yang lengan Panjang  agar terhindar dari gigitan nyamuk. Kurangi habitat nyamuk dengan cara membuang semua air yang berserakan di fkm.

Lulusan Kesehatan Masyarakat pastinya akan bergaul dengan Masyarakat maka dari itu terdapat beberapa kontribusi yang dapat kita lakukan setelah kita lulus nanti  yaitu bersama masyarakat kita wujudkan Indonesia bebas demam berdarah dengan cara menguras tempat penampungan air seperti bak mandi dan ember, memannfaatkan kembali barang bekas yang berpotensi menjadi sarang nyamuk. Kita juga dapat menerapkan konsep 3M plus yaitu segala bentuk pencegahan seperti menaburkan bubuk larvasida pada tempat penampungan air yang sulit dibersihkan, memelihara ikan pemangsa jentik nyamuk, menghindari kebiasaan menggantung pakaian di dalam rumah agar tidak menjadi sarang nyamuk.

Kata kunci : DBD, Nyamuk,

DAFTAR PUSTAKA

Dr. Fadli Rizal. (2024). Demam Berdarah. Diakses pada tanggal 12 September 2024. https://www.halodoc.com/kesehatan/demam-berdarah?srsltid=AfmBOopeMlbhbzi4gZIzacK0-cYIH8kbVkO4BdtsCYnaBnr0mmPpz1PD 

Pemerintah dinas Kesehatan Banda Aceh. (8 Februari 2018). Peran Serta Masyarakat Dalam Pemberantasan Sarang Nyamuk Sangat diperlukan Untuk Berantas Demam Berdarah. Diakses pada tanggal 12 Semtember 2024. https://dinkes.acehprov.go.id/detailpost/peran-serta-masyarakat-dalam-pemberantasan-sarang-nyamuk-sangat-diperlukan-untuk-berantas-demam-berdarah#:~:text=Program%20PSN%20%2C%20yaitu:%201),terutama%20pada%20saat%20musim%20penghujan.&text=Jan%20laen%20ta%20tamah%20yang%20leubeh%20gura. 

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun