Mohon tunggu...
Anisa Nurina
Anisa Nurina Mohon Tunggu... Dosen - Dosen

Saya adalah seorang dosen di salah satu universitas swasta di Kabupaten Jember, Jawa Timur

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Sosialisasikan Sertifikasi Halal dan CPPOB, Prodi Agribisnis dan Teknologi Industri Pertanian Unmuh Jember Goes to SMKN 8 Jember

19 Maret 2024   11:46 Diperbarui: 19 Maret 2024   11:58 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kegiatan sosialisasi penerapan cara produksi pangan yang baik (CPPOB) dan system jaminan produk halal bagi siswa SMKN 8 Jember dilaksanakan pada hari Rabu 28 Februari 2024 pukul 08.00-12.00 bertempat di aula SMKN 8 Jember. Kegiatan ini disambut antusias oleg civitas akedemika SMKN 8 Jember karena diikuti oleh 52 siswa. Ir. Nurfarida Kusumastuti, S.Pt., M.P., IPM selaku Kepala Sekolah SMKN 8 Jember mengungkapkan, "Sosialisasi ini  penting karenasesuai dengan visi misi jurusan Agribisnis Tanaman untuk  menghasilkan produk olahan pangan. Oleh sebab itu, kebutuhan pengetahuan terkait cara produksi pangan olahan yang baik (CPPOB) dan sertifikasi produk halal harus tersampaikan dengan baik, sehingga kami mengucapkan terimakasih kepada tim pengabdian dari Unmuh Jember yang telah mengunjungi kami untuk kegiatan hari ini".

Para siswa sangat antusias mengikuti sosialisasi ini karena materi ini tergolong baru, mereka mengikuti pretest dan post test terkait materi yang diberikan. Siswa atau siswi yang mendapat nilai tertinggi dari hasil pretest dan postets mendapat hadiah bingkisan dari tim pengabdian. Bapak Afan Bagus Mananda, S,TP., M.Sc selaku salah satu pemateri memaparkan, "Pangan menjadi tidak aman dan tidak halal untuk dikonsumsi jika mengandung babi atau hal yang diharamkan serta diproses dengan cara-cara yang tidak halal dan tercemar dengan bahan- bahan yang tidak halal sehingga sebagai umat muslim harus semakin aware dan paham pada pemilihan makanan yang dikonsumsi". Kemudian Anisa Nurina Aulia, S.P., M.Sc sebagai ketua tim pengabdian memberi sambutan penutup di akhir acara, "Seluruh civitas akademika di SMKN 8 Jember , guru dan siswa siswi dapat membantu UMKM dengan cara mendaftar tim pendamping halal agar mendapat sertifikat resimi dari Kementrian Agama, sehingga semakin banyak pendamping halal yang bergerak untuk membantu UMKM terutama dibidang pangan"ujar salah satu dosen di Prodi Agribisnis Unmuh Jember tersebut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun