Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan tim, yaitu:
- Seleksi
Sebelum memasuki sebuah tim, setiap anggota harus memiliki keterampilan teknis yang diperlukan untuk mengerjakan tugas yang ada di tim, harus dipastikan bahwa anggota tim dapat memenuhi kualifikasi sebagai anggota tim.
- Pelatihan
Sebelum menjadi seorang anggota tim, seseorang perlu menjalankan pelatihan-pelatihan yang memungkinkan mereka untuk meningkatkan kemampuan yang akan dipakai ketika menjadi anggota tim dan menjalankan tugas yang ada. Pelatihan ini juga memiliki tujuan untuk memaksimalkan sebuah tim untuk mencapai tujuannya dengan efektif dan efisien.
- Ganjaran
Anggota tim yang ada masing-masing harus mendapatkan timbal balik yang sesuai dengan apa yang mereka berikan kepada tim dalam rangka mencapai tujuan yang ada.
- Promosi
Ketika seorang anggota tim mencapai tujuan yang ada, mereka mendapatkan promosi, berupa kenaikan upah dan lainnya.
Definisi Tim dan Manajemen Kualitas Total
Total Quality Management adalah strategi manajemen yang digunakan dalam proses peningkatan kualitas organisasi yang mendorong karyawan untuk berbagi ide dan pemikiran yang konsisten dengan saran mereka. "Tidak satupun dari berbagai proses dan teknik total quality management akan dimengerti dan diterapkan kecuali dalam tim-tim kerja. Semua teknik dan proses semacam itu menuntut tingkat komunikasi yang tinggi dan kontak, respon dan penyesuaian (adaptasi), serta koodinasi dan pengurutan. Ringkasnya, teknik dan proses ini menuntut lingkungan yang dapat dipasok hanya oleh tim kerja yang unggul". Manajemen Ford mengidentifikasi lima tujuan yaitu, Tim harus:
- Cukup kecil agar efesien dan efektif.
- Dilatih dengan benar dengan dalam keterampilan-keterampilan yang akan dibutuhkan anggotanya.
- Dialokasikan cukup waktu untuk bekerja pada masalah-masalah yang mereka rencanakan untuk ditangani.
- Diberikan otoritas (wewenang) untuk memecahkan masalah dan melaksanakan tindakan korektif.
- Masing-masing mempunyai seorang "juara" yang ditunjuk yang tugasnya adalah membantu tim menghindari penghalang-pengahalang jalan yang timbul [14, p. 83].
Anggota Kelompok:
- Anggita Ayundasari
- Anindita Elok Pekerti
- Eko Novianto Ramadhan
- Finda Eka Azhari
- Mariana Sawalla
- Shelly Gandini Febrianti
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H