Mohon tunggu...
Anindia Damaris
Anindia Damaris Mohon Tunggu... Lainnya - Menjadikan menulis sebagai sarana untuk mengembangkan dan membuka wawasan

Apapun yang kita impikan jika tidak disertai dengan adanya tindakan semua hanya akan menjadi mimpi semata.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Pembelajaran Daring Merupakan Pembelajaran yang Efektif

11 November 2020   07:32 Diperbarui: 11 November 2020   07:44 1085
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Namun banyak siswa yang merasa  kesulitan melakukan proses pembelajaran secara daring tersebut, karena siswa merasa adanya bimbingan yang dilakukan guru ke siswa hanya melalui daring dan kurang memfasilitasi pembelajaran yang dilakukan siswa di rumah. 

Selain itu siswa merasa mereka  hanya ditekankan dengan tugas yang begitu banyak. Sehingga siswa tidak dapat melakukan kegiatan lain selain mengerjakan tugas-tugas yang diberikan oleh guru. 

Selain itu banyak orang tua yang resah karena banyak siswa yang mengeluh karena banyaknya tugas yang diberikan apalagi dengan menatap layar gawai atau laptop setiap harinya, yang kemungkinan bisa mengganggu kesehatan siswa. 

Dengan adanya hal tersebut sangat besar kemungkinan siswa untuk belajar secara mandiri, seperti mengerjakan tugas secara mandiri, membaca materi yang diberikan secara mandiri dan lain hal. 

Sehingga dapat dipastikan dalam pembelajaran daring ini sangat menekankan adanya keaktifan siswa dibandingkan dengan keaktifan guru.  Hal ini memang sangat bertolak belakang dengan kegiatan pembelajaran yang biasa dilakukan oleh siswa di dalam kelas. 

Biasanya siswa melakukan pembelajaran di dalam kelas dengan panduan guru dan dengan mudah siswa juga dapat bekerja sama dengan siswa lain untuk saling bertukar pikiran dan pendapat. Sehingga siswa tidak merasa memiliki beban sendirian karena dapat bertanya dengan guru dan teman lain jika mendapatkan tugas yang cukup berat.

Sebenarnya, adanya pembelajaran daring ini dapat dikatakan sudah mencapai adanya pembelajaran efektif, karena dalam pembelajaran daring ini sangat mengedepankan adanya keaktifan siswa yang mana siswa diminta untuk dapat belajar secara mandiri namun tetap dengan bimbingan guru mata pelajaran. 

Guru hanya menjadi fasilitator dalam pembelajaran dan siswa yang memiliki inisiatif untuk belajar bagaimana pun caranya. Tetapi pandangan yang salah masih banyak didapati terutama dalam menyikapi pembelajaran daring ini. 

Siswa dan orang tua mengira dengan pembelajaran daring, guru hanya memberikan tugas kepada siswa. Tetapi sebenarnya maksud dari pemberian tugas kepada siswa tersebut akan menjadikan siswa aktif dalam kegiatan pembelajaran yang sedang dilakukan.

Jika siswa tidak memahami materi yang diberikan, siswa bisa bertanya kepada guru dan saat ini pun materi-materi yang belum dikuasai oleh siswa dapat didapatkan di internet dengan sangat mudahnya. 

Itulah mengapa dalam pembelajaran daring ini dapat dikatakan sebagai pembelajaran yang efektif, karena siswa dituntut untuk bisa aktif untuk mencari sesuatu yang belum mereka ketahui dan bertanya kepada guru apa yang belum mereka fahami. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun