Seperti yang sudah saya tulis pada artikel kemarin, secara hitung-hitungan sederhana peluang Ahok melawan Anies sangat berat. Kecenderungan partai-partai pengusung AHY di Putaran Pertama kemungkinan besar akan mengalihkan dukungannya ke Anies Baswedan.
Sudah saya sebutkan dalam artikel itu, diatas kertas Ahok akan kalah bila benar terjadi demikian. Koalisi pendukung Ahok (PDIP, Golkar, Hanura dan Nasdem) bila melawan Koalisi Pendukung Anies (Gerindra, PKS, PKB,PPP dan Demokrat) akan menghasilkan peta politik 49% vs 51%.
Judul artikel yang saya pakai kemarin pagi juga menyebut : PDIP sudah tahu bahwa diatas kertas Ahok akan kalah di Pilgub DKI.
Ternyata apa yang dibahas di artikel itu sangat sesuai dengan kepanikan PDIP. Jelas seperti apa yang saya tuliskan di artikel kemarin, PDIP sudah menghitung-hitung kekuatan dan memprediksi arah bergeraknya partai-partai pendukung AHY. Itulah yang membuat mereka panic. Satu hal yang lebih membuat mereka panas dingin adalah ketakutan akan kekalahan lagi setelah Pilgub Banten nyata-nyata membuat mereka yang dalam posisi Petahana akhirnya jadi pecundang.
Tadi malam Sekjen PDIP bergerak cepat dan mendatangi Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. Sangat jelas terbaca PDIP panic dan ingin meminta bantuan PKB mendukung Ahok di Pilgub DKI. Muhaimin sendiri orangnya flexible. Bisa saja Muhaimin mendukung Ahok tetapi toh dia akan repot menjelaskannya pada konstituen PKB.
Kelihatannya Muhaimin Iskandar tidak bisa memberi kepastian jawaban untuk itu.
Akhirnya hari ini Megawati angkat bicara.
Dari kutipan Detiknews, dalam Rakor Pemenangan Pilgub DKI Putaran II di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (21/2/2017). Megawati menyerukan agar semua elemen partainya melakukan pendekatan ke seluruh partai-partai di koalisnya (KIH) agar dapat membantu memenangkan Ahok.
PDIP sudah tidak malu-malu lagi didepan public meminta bantuan pada “teman-teman”nya.
Setelah beberapa hari yang lalu Ketua DPP PDIP Trimedya Panjaitan menyebut semua Pendukung Jokowi yang sudah mendapat jatah menteri harus mendukung Ahok, kini Megawati sendiri yang mengatakan hal yang tidak jauh berbeda.
Tapi memang bahasanya lebih halus daripada Trimedya yang seolah-olah menagih hutang karena sudah memberikan jatah menteri pada partai pendukung Jokowi. Memangnya PDIP yang memberi jatah menteri? Hahahaha
Dan beginilah yang dikatakan Megawati dalam pidatonya.
"Secara positive thinking masih banyak kekurangan di DKI ini. Akibat harus melaksanakan putaran kedua,"
"Kita konsolidasikan semua kekuatan yang kita punya termasuk melobi semua partai yang ada dalam pusaran KIH (Koalisi Indonesia Hebat)," papar Mega. (Detiknews, 21 Feb 2017).
Jadi dalam pidatonya Megawati meminta dengan serius agar semua kader PDIP bergerak meminta bantuan partai-partai KIH untuk membantu Ahok memenangkan Pilgub DKI 2017.
Sepenting apakah kursi Gubernur DKI bagi PDIP? Mengapa mereka harus benar-benar berperang untuk menggapai hal itu?
Mulai dari berantem sama “Teman Ahok”, bertempur dengan FPI, Menyerang SBY dan AHY, hingga menabrak UU No.23 tahun 2014.
Masyarakat luas hanya menonton dan menonton apa-apa yang dipertunjukan oleh PDIP. Kita lihat saja nanti hasilnya. Apakah PDIP masih didukung rakyat atau tidak.
Begicuh.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI