Mohon tunggu...
Anggraini Fadillah
Anggraini Fadillah Mohon Tunggu... Mahasiswa - student at riau islamic university | content writer | host podcast

hi, i'm anggraini fadillah. thank you for agreeing to read the article here 💌🎀

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Bagaimana, Persiapan Karirmu? Yuk, Bahas: Serba Serbi Persiapan Karir Biar Makin Percaya Diri

6 Maret 2024   21:31 Diperbarui: 9 Maret 2024   13:00 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Modal terakhir yakni competitiveness (daya saing) artinya kamu harus terus meningkatkan value diri kamu untuk mendapatkan pekerjaan yang kamu impikan. Karena, nantinya secara kompetisi kamu akan bersaing dengan banyaknya orang yang sama-sama menginginkan pekerjaan yang kamu impikan juga. Sehingga, apabila kamu tidak mau untuk survive dan meningkatkan value dirimu terhadap pekerjaan yang kamu ingin capai maka bahkan sebelum kamu bersaing pun dengan banyaknya orang bahkan berjuta dan beribu-ribu orang maka kamu akan kalah apabila kamu tidak punya potensi yang tendensinya masuk dalam kualifikasi kriteria yang dibutuhkan dalam pekerjaan yang sedang kamu impikan.

Oleh karena itu, tiga modal dalam perencanaan karir sebagai profesional dalam pekerjaan itu sangat-sangat perlu kamu siapkan dari sedini mungkin karena semakin cepat kamu sadar dan semakin cepat kamu mempersiapkan diri, kemungkinan besar dan tidak menutup kemungkinan kamu akan lebih menarik target pekerjaan kamu di masa depan itu tidak terlalu lama prosesnya akan tetapi target itu dapat kamu capai secepat dan sedekat mungkin karena sedari awal kamu memang telah mempersiapkan diri semaksimal mungkin sebagai afirmasi yang positif untuk bisa diwujudkan.

Nah, selain memiliki perencanaan karir yang baik kamu juga harus mengetahui bagaimana proses dalam rekrutmen yang dilakukan sebuah instansi, perusahaan atau lembaga yang ingin menjadi tujuan pekerjaanmu nantinya. Berdasarkan materi dari Vina Muliana pada seminar Career Preparation: How To Be Professional At Work ia menyampaikan bahwa secara umum proses rekrutmen itu terbagi atas tiga hal yaitu 1) pengumpulan CV atau seleksi bekas; 2) proses wawancara (User, HR dan Direksi); 3) proses onboarding. 

Poin pertama itu dimaksudkan bahwa sebelum kamu melamar pekerjaan tentunya kamu harus mempersiapkan CV (curriculum vitae) yang mencakup berbagai pengalaman kerja atau kegiatan yang telah kamu lakukan sebelumnya yang tentunya setidaknya relevan dengan pekerjaan atau posisi yang sedang kamu lamar sehingga itu menjadi hal-hal penting sebagai kunci terhadap poin masuknya kamu dalam pekerjaan yang sedang kamu lamar. 

Yang kedua itu yakni proses wawancara. Artinya ketika kamu telah memenuhi syarat pada poin pertama maka selanjutnya kamu akan menjalani proses wawancara yang nantinya kamu akan diberikan berbagai macam pertanyaan oleh bagian dari perusahaan, baik HRD atau Direksi tempat kamu ingin bekerja yakni mulai dari hal-hal yang bersifat umum hingga hal-hal yang bersifat khusus untuk menjadi gambaran lebih jauh mengenai apakah kamu memenuhi kualifikasi menjadi bagian dari perusahaan tersebut atau tidak. 

Poin yang terakhir yakni proses onboarding. Dimana hal ini menjadi proses pendalaman pekerjaan yang akan dilakukan dari pihak perusahaan kepada karyawan baru terkait dengan posisi, pekerjaan dan lingkungan di dalam perusahaan tempat kamu bekerja. Tentunya hal ini akan diarahkan oleh pihak perusahaan agar ketika menjadi karyawan baru kamu jadi lebih mengetahui apa saja pengetahuan dan wawasan baru tentang perusahaan tempat kamu bekerja.

Nah, itulah beberapa hal yang perlu kamu persiapkan untuk karir kamu sebagai profesional di masa yang akan datang. Jadi, tidak ada salahnya untuk setidaknya sekarang kamu lebih banyak melakukan hal-hal yang sebelumnya saya paparkan untuk referensi kamu ketika sedang mempersiapkan masa-masa menjelang kamu menjadi profesional di pekerjaan yang kamu impikan.

Tentunya tidak ada jaminan bahwa kamu akan dapat pekerjaan dengan mudah setelah lulus dari perguruan tinggi karena banyak sekali lapangan pekerjaan yang tidak tersedia dan hal itu tidak sebanding dengan banyaknya perguruan tinggi yang mencetak angkatan sarjana tahun itu sehingga tidak bisa dipungkiri bahwa akan banyak pengangguran setiap tahunnya. Maka dari itu, saya menyarankan kepada teman-teman untuk dapat mempersiapkan diri sedari sekarang sehingga kelak kamu dapat untuk benar-benar secara kapasitas dan mental siap dalam menghadapi dunia pekerjaan yang akan mendatang walaupun tidak ada yang mudah namun dengan tekad dan semangat yang kuat sangat mungkin kamu diterima di pekerjaan impianmu, teruslah semangat dan jangan menyerah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun