Mohon tunggu...
Anggraheni Widya Witari
Anggraheni Widya Witari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Prodi S1 Ilmu Komunikasi

STIKOM Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Sensasi Tengkleng Ndas Kambing Utuh Hadir di Pedan Klaten

4 Juni 2022   11:15 Diperbarui: 4 Juni 2022   11:28 3178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Satu porsi tengkleng ndas utuh bisa dinikmati untuk 4-5 orang. Dokpri

Sebuah warung di Kecamatan Pedan,Klaten, Jawa Tengah berhasil menarik perhatian pecinta kuliner daging kambing melalui inovasi olahan kambing yang menyajikan menu andalan yaitu Tengkleng Ndas, olahan kepala kambing secara utuh. Warung ini bernama Tengkleng Ndas Sor Duren berada di Jalan Pedan-Karangdowo, Desa Kalangan, Kecamatan Pedan, Klaten.

Olahan kepala kambing tersebut melalui beberapa tahapan dan membutuhkan waktu beberapa jam. 

Hal tersebut dilakukan guna menghilangkan bau prengus pada daging dan membuat olahan kepala kambing terasa utuh dengan rasa khas bumbu yang meresap hingga ke dalam. 

Rasa yang gurih manis dipadu rasa pedas serta daging yang empuk membuat para pecinta kuliner merasakan citarasa tersendiri.

Olahan kepala kambing membutuhkan waktu beberapa jam saat dimasak. Dokpri
Olahan kepala kambing membutuhkan waktu beberapa jam saat dimasak. Dokpri

Pemilik warung, Ahmad Juhairi, Rabu (25/05/2022), menyampaikan menu tengkleng ndas utuh ini sengaja dihadirkan untuk membedakan warungnya  dengan warung olahan kambing yang lain. Karena di Kecamatan Pedan, dan bahkan di Kabupaten Klaten, belum ada warung makan yang menyajikan olahan menu kepala kambing utuh ini.

"Menu andalan warung kami adalah tengkleng ndas utuh. Kalau di warung lain biasa menyajikan menu olahan daging kambing yang sudah umum, seperti sate, gulai, tongseng dan sebagainya. Maka, kami tertantang untuk menghadirkan sesuatu yang baru untuk menarik pembeli.

Idenya kebetulan saya bergabung dalam Komunitas HPDKI (Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia) wilayah Klaten dari situ kami termotivasi dari temen-temen yang mulai bisnis kuliner. " katanya.

Satu porsi tengkleng ndas utuh bisa dinikmati untuk 4-5 orang. Dokpri
Satu porsi tengkleng ndas utuh bisa dinikmati untuk 4-5 orang. Dokpri

Tampaknya menu tengkleng ndas ini semakin banyak digemari oleh pecinta kuliner daging kambing baik didaerah setempat maupun luar daerah. Dalam sehari warung ini bisa menghabiskan 20-30 kepala kambing. Satu porsi tengkleng ndas utuh dibandrol dengan harga Rp180.000 dan bisa disajikan untuk 4-5 orang. Selain tengkleng ndas utuh disini juga menyajikan menu tengkleng bening, tengkleng rica, tongseng dan sate kambing.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun