Film Bernafas Dalam Kubur versi 2018 yang dibintangi Luna Maya ini telah sukses mengantarkan sosok Suzanna kembali hidup di dunia perfilman tanah air. Bagaimana tidak, hanya dalam waktu beberapa hari film ini dapat tembus lebih dari 1 juta penonton. Tidak sia-sia usaha sutradara Anggy Umbara dan Rocky Soraya serta tim tata rias dari luar negeri dalam memaksimalkan kualitas film ini. Bahkan Luna Maya dikabarkan didandani selama hampir tiga jam sebelum syuting. Sungguh totalitas yang luar biasa dengan niat yang sangat murni dari seluruh tim pendukung.
1. Walaupun terdapat bagian yang 'hilang' dari trailer yang ditampilkan sebelumnya, yaitu adegan makan sate yang ikonik, namun para penikmat film sepertinya tidak terlalu keberatan dengan hal itu, sebab Sang aktris sendiri menjelaskan bahwa adegan tersebut dihilangkan karena tersandung masalah hak cipta.Â
2. Alur cerita yang tidak sama dengan film jadulnya nyatanya hanyalah alur yang beda tipis, dengan sedikit porsi cerita yang dikurangi sana-sini. Â Â Â Â Â Â
3. Film ini juga mengandung beberapa unsur komedi yang lumayan menghibur dan tidak asal.
4. Ekspresi Luna Maya yang terlihat sedikit kaku, mungkin karena penggunaan silikon diwajah selama berjam-jam
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI