Mohon tunggu...
Irfan Hanif
Irfan Hanif Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Stay healthy

Berhenti bersikap ragu-ragu dan bimbang, teruslah menatap ke depan demi masa depan yang cemerlang...

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Akhir Pekan? Coba Untuk Berkunjung ke Street Gallery di Pondok Indah Mall

7 Juli 2022   14:34 Diperbarui: 7 Juli 2022   14:41 6739
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bingung akhir pekan mau pergi kemana? Sepertinya tempat yang cocok untuk di rekomendasikan adalah ke mal. Namun, jangan berpikiran bahwa hanya mal saja yang cocok untuk dijadikan tempat untuk berlibur akhir pekan. Tempat-tempat lainnya seperti tempat wisata atau mengunjungi rumah saudara juga bisa dijadikan tempat liburan kok. Tapi di pembahasan kali ini saya ingin mengajak kalian semua untuk menikmati libur akhir pekan di restoran di mal yang satu ini.

Nama tempatnya adalah street gallery yang berlokasi di Pondok Indah Mall atau yang akrab dengan sebutan PIM. Nah, tentunya untuk kalian yang berdomisili di Jakarta Selatan pasti sudah akrab dan tau betul ya. Sebenarnya street gallery ini konsepnya mal yang 90% adalah food & beverages,  karena di dalamnya hanya berisi restoran semua dari lantai G sampai lantai 2. untuk kalian yang sering sekali nongkrong disini pasti sudah tahu persis seperti apa interiornya dan restoran apa yang terdapat di dalamnya.

Biasanya street gallery buka menyesuaikan dengan waktu buka mal pada umumnya, yaitu jam 10 pagi sampai 10 malam. Dulu sebelum covid melanda, tempat ini buka dari jam 10 pagi sampai tengah malam bahkan mungkin sampai jam satu atau dua pagi. Pertama kali buka pada tahun 2013 dan sekarang street gallery sudah menyediakan berbagai macam restoran mulai dari menu nusantara sampai western. Dan untuk interiornya sekarang juga sudah jauh lebih bagus dari yang sebelumnya waktu pertama kali buka.

Namun banyak orang-orang yang salah kaprah mengartikan street gallery sebagai PIM 3. Ternyata itu adalah salah, karena kalau PIM 3 baru saja buka pada April 2021 kemarin dan jika kita melihat ke mal nya nuansanya masih sangat baru dan elegan (jelas lah kan baru buka :D). tapi entah apapun sebutannya itu, street gallery adalah salah satu destinasi yang cocok untuk libur akhir pekan bersama teman dan keluarga. Untuk soal restorannya, street gallery menyediakan restoran dengan menu-menu yang terbilang agak mahal. Sebenarnya bukan agak mahal, tapi memang mahal. Itu kalau menurut saya dan anak-anak se-level mahasiswa mungkin. Beda cerita kalau yang datang adalah dari profesi seperti manager, CEO, direktur, atau mungkin menteri, pejabat. Mungkin bagi mereka itu adalah hal yang biasa melihat menu dengan harga cukup fantastis.

Jika boleh saya katakan, menu-menu nya berkisar di harga puluhan sampai ratusan ribu hanya untuk satu menu. Bagaimana? Sudah terbayang bukan, jika pesannya lebih dari satu akan berapa total billing nya? Beberapa kali saya kesini saya hanya melihat dan berjalan-jalan dari lantai G sampai lantai 2. Bukan saya tidak mau mencoba restorannya, tetapi tidak punya cukup uang untuk makan di sini.

Sebenarnya tidak hanya sampai lantai 2, melainkan lantai R. untuk kalian yang belum tau saat berkunjung kesini, lantai R itu adalah tempat semacam restoran juga dengan sebutan lounge and bar. Tempatnya bernama HAVANA, namun sekarang sudah tutup permanen karena pandemic covid-19 2020 kemarin. Sangat di sayangkan memang. Jadi HAVANA itu sebenarnya adalah restoran yang berkonsep rooftop ala-ala Cuba dan hanya bisa di akses menggunakan lift saja. Dan tempat ini buka dari jam 12 siang sampai jam 2 pagi. 

Bayangkan saja, jam 2 pagi masih buka. Karena yang menarik adalah jika di HAVANA terdapat live music setiap harinya, maka itu pelanggan yang datang dapat menikmati hidangan sambil menonton pertunjukkan layaknya konser. Dan setiap harinya mengusung tema music yang berbeda-beda dari hari Senin -- Minggu. Serta yang unik dari HAVANA adalah pelanggan diwajibkan reservasi terlebih dahulu sebelum masuk karena tempatnya terbatas dan di haruskan memakai pakaian rapi dan tidak boleh memakai sandal.

Restoran-restoran lainnya di street gallery sebenarnya juga recommended sekali untuk dikunjungi, berikut ini adalah restorannya di masing-masing lantai.  

  • Lantai G          : Union, Happy lemon, Saigon Delight, The Garden, Coffee Club
  • Lantai 1          : Baskin Robbins, Tous les Jours, Burgreens, Kaiza Japanese Taco, Remboelan, Monolog, Sushi Hiro, Manzo
  • Lantai 2          : Starbucks, Lustre, Blacklisted, Sour Sally, Raa Cha Suki&BBQ, Red & White (toko yang menjual minuman                 beralkohol dan khusus untuk 21 tahun ke atas ya...).  
  • Lantai R         : Sebelumnya adalah HAVANA (rooftop), sekarang sudah resmi ditutup secara permanen karena pandemi covid-19.

Kurang lebih seperti itu restoran yang ada di street gallery, Pondok Indah Mall. Mari ajak teman dan keluarga untuk menikmati libur akhir pekan disini!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun