Bila orang lain melihat, maka si Bapak itu bisa dikatakan seorang anak muda yang usianya 20-an. Namun untuk lebih terlihat meyakinkan umur 20-an, maka si Bapak itu harus mencukur kumis dan jenggotnya sampai bersih (bila ada). Serta kalau perlu rambut yang sudah ada ubannya lebih baik di cat lagi rambutnya.
Dan tinggal jalan-jalan deh kemanapun si Bapak itu pergi. Pasti yakin deh banyak orang yang mengira bahwa ia adalah seorang anak muda usia 20-an. Bagaimana? Menarik bukan? Kalau kalian ingin tahu, contohnya adalah Uya Kuya. Ia adalah seorang presenter yang usia nya 40-an, tetapi stylenya benar-benar seperti anak muda.
Bisa dibilang keluarga Uya Kuya adalah keluarga hype beast (berpenampilan seperti anak muda, memakai jaket hoodie, topi, kaos oblong, celana jeans/training, dan sepatu sneakers). Anak dan istrinya juga berpenampilan yang sama seperti bapaknya. Pokoknya ia bisa dijadikan sumber inspirasi semua orang, bagi yang ingin merubah style.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H