Mohon tunggu...
a_selaludihati
a_selaludihati Mohon Tunggu... Guru - Andy Hermawan

Terlahir dengan nama Andy Hermawan, saat ini berprofesi sebagai edupreneur dan pendongeng.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Keluarga Di Indonesia Harus Mengetahui Aset Dari Lagu Satu-satu Aku Sayang Ibu

29 Juni 2020   13:19 Diperbarui: 29 Juni 2020   13:19 19210
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Satu satu, aku sayang ibu

Dua-dua, juga sayang ayah

Tiga-tiga, sayang adik kakak

Satu dua tiga, sayang semuanya

Saya yakin kompasioner sekalian mengenal lagu ini. Sebuah lagu yang hanya terdiri dari empat baris kalimat sederhana, yang tidak akan membuat bosan ketika dinyanyikan berulang-ulang. Entah ini lagu ke berapa yang diperkenalkan oleh orangtua saya untuk diajarkan kepada saya dan melekat erat dalam ingatan saya hingga detik ini. Lagu ini diciptakan oleh Ibu Sandiah, atau lebih dikenal dengan nama Ibu Kasur. Nama Kasur melekat pada nama beliau yang berasal dari nama suaminya yang bernama SOERJONO yang merupakan sosok aktif di dunia kepanduan Indonesia, di kepanduan sering dipanggil Kak Soer (kemudian menjadi Kasur). Lagu ini memiliki aset yang sangat luarbiasa, bukan nilai royalti ataupun aset finansial, namun sangat kaya sekali akan nilai luhur yang dapat kita ambil. Mari kita simak seberapa besar kekayaan luhur yang muncul dari syair lagu tersebut.

1. Kata satu-satu, dua-dua, dan seterusnya, memiliki makna memeperkenalkan konsep berhitung dengan pola mengurutkan bilangan dari mulai yang terkecil. satu, dua dan seterusnya merupakan simbol bilangan yang berfungsi untuk membentuk kesiapan literasi  numerik pada anak. Selain itu lebih mudah menghubungkan dengan bunyi dalam kata, karena obyeknya bersifat nyata yaitu ibu, ayah, adik, dan kakak. 

2. Tidak ada huruf "r" pada syair lagu tersebut, hal ini dimaksudkan untuk membantu perkembangan artikulasi pada anak, karena setiap anak pasti melewati fase cadel atau tidak jelas dalam melafalkan huruf "r".

3. Pengenalan anggota keluarga, ibu, ayah, adik dan kakak adalah cara bagi Ibu Kasur untuk mengajak sang penyanyi (siapapun yang menyanyikan lagu tersebut) merasakan menjadi bagian dari keluarga-keluarga yang disebut. Selain itu mengajak sang penyanyi untuk mengenal lebih dekat  anggota keluarganya.

4. Kata sayang sendiri memiliki arti yang sangat luas dapat diartikan sebagai perasaan yang lembut, perasaan suka atau peduli kepada siapa saja, terutama terhadap anggota keluarga yang disebutkan dalam syair lagu tersebut. 

Itulah sekelumit "kekayaan" yang dapat kita gali dari syair lagu "Satu-satu aku sayang ibu" karya ibu Kasur ini. semoga syair lagu ini dapat menginspirasi keluarga-keluarga di manapun berada. Kita diingatkan bahwa keluarga merupakan aset penting untuk menuju suatu kebahagiaan yang sempurna. Bertepatan dengan Hari Keluarga Nasional Ke 27 ini, saya ingin mengucapkan selamat menikmati kebersamaan bersama anggota keluarga, saling menguatkan dalam berbagai rasa agar kebahagiaan selalu tercipta.    

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun