Mohon tunggu...
andry natawijaya
andry natawijaya Mohon Tunggu... Konsultan - apa yang kutulis tetap tertulis..

good.morningandry@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Dampak Analisa Perilaku Pengguna Internet Berdasarkan Data

9 Mei 2018   21:41 Diperbarui: 10 Mei 2018   04:17 2984
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dari hasil pemetaan demografi, administrator dapat melakukan analisa perilaku dan gaya hidup, artinya mereka mengetahui pola atau kecenderungan, bahkan kebutuhan dari sebuah demografi. Tentunya kesimpulan dari hal ini adalah administrator dapat membaca tren dari sekelompok orang atau demografi.

 Karena tren demografi telah diketahui polanya, maka administrator dapat mempertimbangkan prediksi apa saja kemungkinan yang dapat terjadi. Sehingga pada akhirnya mereka menciptakan sebuah tren yang sesuai dengan gambaran demografi. Karena faktor kesesuaian tersebut, tren yang diciptakan akan diterima dan diikuti oleh sebuah kelompok.

Mempengaruhi Gaya Hidup

Setelah berhasil menciptakan tren yang diikuti, maka sebetulnya gaya hidup kita sudah terpengaruhi. Terlepas kita sadar atau tidak, namun hal itu sudah terjadi. Realita bagaimana saat ini bahwa manusia sudah sangat menggandrungi gadget, tanpa memandang usia dan status sosial, seolah semuanya tidak dapat terlepas. Kondisi itu sesungguhnya merupakan dampak dari bagaimana sebuah tren telah mempengaruhi gaya hidup.

 Hasil dari analisa perilaku dan gaya hidup pengguna internet ternyata sungguh luar biasa. Dengan berbagai prediksi dan kalkulasi semuanya dapat disimpulkan serta hasil akhirnya dapat ditentukan secara cepat dan mudah.

Sumber: teamlewis.com
Sumber: teamlewis.com
Deskripsi tersebut tentunya dipegang oleh administrator, mereka telah mengetahui gambarannya dengan sangat jelas, tinggal apa yang akan mereka lakukan dengan itu semua.

Mungkin, mereka dari perspektif kode etik tidak akan menjual data pribadi, namun dengan banyaknya data pribadi yang mereka ketahui, hal itu pun sudah menjadi sebuah modal yang sangat dapat diandalkan untuk mengembangkan usaha mereka. Tentunya hal paling mudah adalah melakukan pemetaan demografi.

Kemudian dari hasil analisa tersebut, sangat memungkinkan mereka akan bertindak semacam konsultan kepada pihak lain untuk memberikan informasi dan rekomendasi, sesuai arah yang diperlukan. Sebuah rekomendasi dengan harga sangat tinggi tentunya.

Banyak pihak yang membutuhkan analisa demografi, perkembangan tren serta bagaimana dapat mempengaruhi gaya hidup, agar tujuan mereka dapat tercapai. Jika kita menyimak perkembangan dewasa ini adalah bisnis yang berkembang dengan sangat pesat adalah bisnis yang terkait dengan keberhasilan mengembangkan teknologi informasi dan memanfaatkan keberadaan data.

***

Dalam film fiksi ilmiah, terkadang digambarkan adanya sosok robot yang dilengkapi dengan kemampuan untuk mengolah dan menganalisa data, serta dapat melakukan prediksi dengan sangat akurat. Dan disertai dengan tindakannya untuk mencapai tujuan pihak yang menciptakannya.

Semoga saja seluruh data kita yang terekam digunakan secara bijaksana dengan tujuan baik dan mulia, untuk perkembangan umat manusia tentunya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun