2024 sudah resmi kita masuki. Di tahun dengan shio Naga Kayu ini, tentunya kita semua mengharapkan keberuntungan yang penuh dengan keberkahan. Kita tentu ingin tampil beda dari tahun sebelumnya. Baik itu secara sifat dan kepribadian yang jadi lebih baik, ataupun dari sisi luar yakni penampilan.
Ya, cara kita akan mix and match OOTDÂ yang tepat, seringkali membawa kita akan keberuntungan yang tidak terduga. Sayangnya, untuk menemukan OOTDÂ yang tepat, bukanlah perkara yang mudah. Terlebih untuk kaum hawa yang memang kebanyakan dapat menghabiskan banyak waktunya, hanya untuk memilih pakaian yang pas.
Solusi dari permasalahan ini sebenarnya simple. Kamu cukup memilih pakaian yang sekiranya nyaman untuk dikenakan dan membuat kamu tampil lebih percaya diri. Jika masih bingung dengan solusi simple ini, maka kamu bisa beralih ke solusi yang lebih praktis. Solusi tersebut adalah dengan mengikuti tren fashion kekinian.
Berikut ini adalah 5 tren fashion yang jadi primadona di tahun 2024. 4 di antaranya didapatkan dari Yourbeela.com, Penasaran apa saja?. Simak baik-baik artikel ini ya!.
1. Oversized Outerwear
Berada di urutan pertama, ada oversized outerwear. Style fashion ini sedang banyak digandrungi oleh kawula muda. Hal ini wajar mengingat style ini memiliki kesan bebas yang begitu kental. Sangat cocok untuk aura anak muda yang memang suka akan kebebasan dan tidak suka diatur. Oversized outerwear sendiri dapat dikatakan sebagai bagian dari ekspresi street casual. Penerapan oversized outerwear sebagai OOTD semakin marak ditemukan terlebih setelah budaya Korea menyerebak di tanah air.
Ciri khas utama dari individu yang mengenakan OOTDÂ ini adalah penggunaan pakaian dengan efek seperti tenggelam.
2. High-Waisted Pants
Berikutnya ada penggunaan high-waisted pants. Celana model ini juga menjadi tren di kalangan anak muda, terlebih untuk kaum hawa. High-waisted pants mampu memberikan dimensi look penampilan yang bagus. Di mana kaki pemakainya akan tampak lebih jenjang dan ramping. Itu akan menciptakan ilusi badan yang tinggi. Celana model ini cocok digunakan untuk gaya formal ataupun gaya smart casual.
Kita dapat mengetahui dengan mudah celana model ini, dengan desainnya yang sedikit menggantung dan membuat pinggang jadi seperti jam pasir.
3. Stiletto Heels