Keberhasilan Fajar/Rian tidak berselang lama diikuti oleh seniornya, mantan ganda putra terbaik sebelumnya, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya.
Ganda putra yang biasa disapa Minions itu sukses melaju ke babak perempatfinal dengan sangat susah payah ketika harus menghadapi perlawanan sengit yang berlangsung dalam 3 game penuh melawan wakil China, Ren Xiang/Tan Giang dengan skor (16-21, 21-18, 23-21).
WHAT A GAME THE MINIONS! 🔥🔥🔥
Selalu tertinggal tapi mampu bangkit. Yes!#IndiaOpen2023 pic.twitter.com/IUvCP4nNp7— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) January 19, 2023
Laga Minios melawan wakil China tersebut menjadi pertandingan yang membuat para penontonnya jantungan, yang mana sempat terjadi saling susul poin dan deus pada poin-poin terakhir.
"Saya tadi hanya usaha dan berusaha terus saja dilapangan. Tidak ada kata menyerah," ujar Marcus/Kevin usai pertandingan dikutip dari laman PBSI, Kamis (19/01/23).
Kemenangan ini tentu menjadi modal penting bagi Marcus/Kevin untuk bisa bangkit dari keterpurukan dalam beberapa tahun terakhir, supaya dapat kembali meraih sejumlah gelar seperti dahulu kala.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H