Piala Dunia 2022 Qatar. Perancis yang digadang-gadang sebagai kandidat kuat juara Piala Dunia harus kehilangan salah satu pemain pentingnya. Pemain yang baru saja meraih penghargaan tertinggi pesepakbola dunia, Ballon d'Or, Karim Benzema.
Kabar kurang mengenakan menimpa Timnas Perancis yang akan berlaga diStriker yang membela raksasa Spanyol, Real Madrid tersebut dipastikan batal mentas di gelaran Piala Dunia 2022 Qatar usai mengalami cedera dibagian paha kiri pada sesi latihan kemarin, Sabtu (19/11/22).
Hal tersebut membuat Benzema otomatis dicoret dari skuad Timnas Perancis yang akan bertanding di Piala Dunia 2022 Qatar yang mulai bergulir pada hari ini, Minggu 20 November 2022.
Tuan rumah Qatar akan menjadi laga pembuka ketika menjamu Ekuador yang akan berlangsung pada nanti malam pukul 23.00 WIB.
Kembali ke Benzema, yang mana ia baru saja menjalani pemeriksaan, dokter yang menanganinya memberi tau bahwa sang pemain kemungkinan akan absen selama 3 bulan untuk proses pemulihan tulang pahanya.
"Karim Benzema akan hilang Piala Dunia. Dikonfirmasi. Dia tidak akan menjadi bagian dari skuad 26 orang Prancis," tulis twitter resmi Fabrizio Romano, Minggu (20/11/22).
Kejadian ini pun membuat para fans Perancis dan Benzema agaknya merasa kecewa dan sedih karena tidak bisa melihat jagoannya bermain di atas lapangan.
"Sepanjang hidup saya, saya tidak pernah menyerah, tapi malam hari ini saya harus memikirkan tim, seperti yang saya lakukan selama ini," tulis Benzema dalam Instagram pribadinya, Minggu (20/11/22).
"Jadi karena alasan itu saya memutuskan untuk meninggalkan posisi saya, dan memberikannya kepada seseorang yang bisa membantu tim kami meraih hasil Piala Dunia yang bagus. Terima kasih atas semua pesan dan dukungan kalian," tutupnya.
Bukan tanpa alasan, kehadiran Benzema memanglah sangat penting, mengingat tahun 2021-2022 merupakan tahun terbaik pemain muslim tersebut. Membawa Real Madrid meraih trofi La Liga, UCL, dan puncaknya adalah penghargaan individu Ballon d'Or mengalahkan Sadio Mane dan Kevin De Bruyne sebagai pesain terdekat.
Anthony Martial digadang-gadang menjadi opsi teratas untuk menggantikan posisi kosong yang ditinggalkan Benzema di Timnas Perancis. Sebelumnya Perancis sudah kehilangan beberapa pemain pentingnya seperti N'Golo Kante, Paul Pogba, Kimpembe, dan Nkunku.
Meski begitu, Timnas Perancis bisa dikatakan masih memiliki pemain bintang lain seperti Kylian Mbappe, Pavard, Rabiot, Camavinga, Griezman, Giroud, Dembele, dan Coman.
Timnas Perancis sendiri di Piala Dunia 2022 Qatar ini tergabung di grup D, dan akan melakoni laga perdana melawan Australia pada Rabu (23/11/22) mendatang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H