Mohon tunggu...
Andri Kurniawan
Andri Kurniawan Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Tulislah apa yang kamu pikirkan, cintailah apa yang menjadi milikmu. Kita semua berjalan menuju kesuksesan dengan caranya masing-masing, sebab ada yang harus dinanti, didoakan, serta diusahakan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Piala Dunia Qatar 2022: Spanyol dan Jerman Satu Grup, Jepang Diprediksi Jadi Batu Loncatan

2 April 2022   07:15 Diperbarui: 2 April 2022   07:24 333
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ditengah konflik Rusia dan Ukraina yang masih berkecimpung, FIFA (Federation Internationale Football Assocation) secara resmi mengumumkan hasil undian siapa saja negara yang akan berpartisipasi dalam gelaran Piala Dunia Qatar 2022 nanti. Kepastian tersebut didapatkan setelah FIFA  melakukan drawing di Doha Convention Center pada Sabtu, (2/4/2022).

Total ada 29 negara yang dipastikan mentas dan terbagi dalam 8 grup berisikan 4 tim, yang mana Grup E menjadi yang paling disorot, sebab diisi oleh dua negara yang menjadi rival sejati dan favorit juara, Jerman dan Spanyol.

Selain Jerman dan Spanyol, Grup E juga diisi oleh Jepang dan satu tim pemenang play-off antar konfederasi yang belum bisa dipastikan hingga saat ini.

Para pecinta sepak bola di dunia tentu sangat menanti pertandingan antara Spanyol melawan Jerman. Rivalitas antar kedua tim mulai terlihat pada saat gelaran final EURO 2008, yang mana secara mengejutkan, Spanyol yang tidak diunggulkan berhasil mempecundangi Jerman dengan skor 1-0 lewat gol Fernando Torres kala itu.

Tidak berhenti disitu, Spanyol yang dulu dilatih Vicente Delbosque berhasil melanjutkan trand positif dengan menjadi juara Piala Dunia 2010 Afrika Selatan setelah mengalahkan Belanda dengan skor 1-0. Dimana Spanyol berhasil mengalahkan Jerman di semifinal dengan skor 1-0 juga.

Pada Piala Dunia 2014 Brazil dan kejuaraan berikutnya, Spanyol mengalami penurunan performa yang signifikan, disisi lain Jerman berhasil menuntaskan hasrat nya menjadi juara setelah mengalahkan Argentina di partai puncak.

Akhirnya kedua tim dipertemukan kembali dalam satu grup pada gelaran Piala Dunia Qatar 2022. Susunan pemain kedua tim tentu sudah mengalami pergantian, yaitu dengan masuknya pemain-pemain muda potensial. Spanyol dengan satu dua nya, Jerman dengan permainan cepat dan agresif.

Dikubu Jerman ada Rudiger, Matthias Ginter, Julian Draxler, Kai Havertz, Iikay Gundogan, Joshua Kimmich, dan Leroy Sane, sementara itu pemain senior masih dipercayakan pada Manuel Neuer dan Thomas Muller.

Spanyol pun menurunkan para pemain muda nya, seperti Marcos Alonso, Koke, Ferran Torres, Alvaro Morata, Rodri, Pedri, Aymeric Laporte, serta Arnau Tenas di posisi penjaga gawang. 

Dari sini kita bisa lihat bahwa squad dari timnas Spanyol didominasi para pemain muda, tentu mengacu pada hal ini, banyak penggemar akan menjagokan Jerman.

Baik Spanyol ataupun Jerman sama-sama datang dengan rasa kepercayaan diri tinggi, yaitu menjadi juara grup pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 kemarin. Hal ini membuktikan bahwa kekuatan Spanyol masih menakutkan untuk lawan-lawan nya. Disisi lain Jepang diprediksi akan tampil tanpa beban, dikarenakan mereka tidak begitu dijagokan pada piala dunia kali ini.

Jepang tentu tidak ingin dianggap sebagai batu loncatan bagi kedua tim raksasa Eropa. Mereka akan mengerahkan seluruh kemampuan guna meraih hasil maksimal dan bisa melaju ke babak selanjutnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun