Mohon tunggu...
Andri Kurniawan
Andri Kurniawan Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Tulislah apa yang kamu pikirkan, cintailah apa yang menjadi milikmu. Kita semua berjalan menuju kesuksesan dengan caranya masing-masing, sebab ada yang harus dinanti, didoakan, serta diusahakan.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Manga Crows X Worst Episode 1: Kedatangan Bouya Harumichi, Sosok Raja Suzuran Pengganti Takiya Genji!

9 Agustus 2021   11:50 Diperbarui: 9 Agustus 2021   13:12 15462
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Crows Zero
Pasti kalian tidak asing dengan crows zero. Film ini diadaptasi dari manga karya salah satu penulis dari Jepang, Hiroshi Takahashi. Karakter yang sangat ikonik kala itu adalah Takiya Genji. Selain Takiya Genji, ada pentolan sekolah Suzuran yang tidak kalah kuatnya, sebut saja Serizawa Tamao dan Rindaman.  

Rindaman merupakan murid Suzuran yang belum terkalahkan. Ia digambarkan sebagai seseorang yang bertubuh besar dan penyendiri. Berulang kali para pentolan Suzuran menantang Rindaman, tapi tidak ada satu pun yang berhasil merobohkannya. Bahkan, sampai Takiya Genji dan kawan-kawannya lulus, mereka belum mampu mengalahkan Rindaman. 

01| Crows (Kedatangan Bouya Harumichi)
Lima tahun setelah lulusnya angkatan Takiya Genji, datanglah seorang siswa pindahan kelas 2 yang bernama Bouya Harumichi. Kedatangan Bouya di Suzuran tidak di sambut baik oleh teman-teman barunya. 

Saat ia mengenalkan diri di depan kelas, para murid mentertawakan rambut Bouya yang berwarna pirang. Ia pun seketika menoleh dan bertanya, "siapa yang tertawa berani tertawa?"
Seorang murid bernama Hiromi menjawab dengan lantang, "akuuu, kenapa?," tanpa banyak bicara, seketika Bouya langsung melempar sepatunya ke arah wajah Hiromi, "buuuk," sepatu Bouya mendarat tepat di hidung Hiromi. 

Spontan Hiromi langsung menggebrak mejanya, "braak." Suasana kelas menjadi sedikit gaduh. Guru yang berada di depan kelas pun segera menenangkan Hiromi. 

  • Bila kalian pernah menonton film crows zero, tentu tidak asing dengan trio ebizuka yang beranggotakan Hiromi, Honjou, dan Makoto.

Waktu istirahat pun tiba, Bouya yang dari tadi menahan kencing, segeralah ia menuju kamar kecil. Tanpa disadari, Hiromi membuntuti Bouya dari belakang. 

Tak berapa lama, Bouya pun selesai buang air kecil. Ia dihadang oleh gerombolan anak kelas 1 yang dipimpin oleh siswa bernama Akutsu. Bouya hanya terdiam, tanpa abah-abah, Akutsu dan gerombolannya langsung menyerang Bouya yang seorang diri. 

Saat Bouya sedang adu jotos dengan gerombolan Akutsu, tiba-tiba dari belakang Hiromi langsung menendang Bouya hingga terjatuh. Dalam keadaan yang limpung, Bouya hendak dipukul sekali lagi oleh Hiromi. Sesaat pukulan telak Hiromi akan mendarat pada wajahnya, Bouya segera menahan dengan tangannya. 

Dengan ekspresi semringah, ia melihat wajah Hiromi, secepat kilat Bouya melayangkan bogem tangan kiri ke wajah Hiromi, pukulan tersebut mengenai telak hidung Hiromi, ia pun terpental beberapa meter dengan hidung yang sudah berlumuran darah. 

Melihat Hiromi yang tak sadarkan diri, membuat Akutsu menjadi ciut nyali. Ia pun minta maaf pada Bouya karena sudah menyerangnya, namun sudah terlambat, Bouya yang sudah habis kesabarannya segera melayangkan upper cut tepat di dagu Akutsu, ia pun roboh dibuatnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun