Mohon tunggu...
Healthy

Apakah Mitokondria Kita Berasal dari Ibu atau Ayah?

24 Agustus 2017   17:14 Diperbarui: 25 Agustus 2017   20:57 1326
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Halo para pembaca kompasiana, pasti keadaan baik baik saja bukan? Pasti baik baik saja Apakah kalian pernah mencari tahu tentang mitokondria yang anda miliki berasal dari Ayah atau Ibu ! Sebelumya apa kalihan tahu tentang mitokondria ? Jika anda belum mengerti tentang mitokondria, saya akan menjelaskannya tetapi sebelum beranjak kesana mari kita melihat apa itu sel dan apa aja kegunaannya. Apa itu sel ? Sel adalah kumpulan materi paling sederhana yang dapat hidup dan merupakan unit penyusun seluruh makhluk hidup. Sel di bedakan menjadi dua, yaitu oranisme uniselular dan organisme multiselular. 

Orgnisme uniselular atau organisme bersel satu adalah makluk hidup yang tersusun oleh sel tunggal. Organisme uniseluler dapat hidup sendiri maupun berkoloni. Organisme uniseluler contohnya jamur , amoba , beberapa jenis Cyanobacteria, dan Protista. Organisme uniseluler dianggap lebih primitif daripada Organisme multiselular, karena tingkat kerumitannya yang lebih rendah. Isi dari organisme uniselular ini adalah selaput sel, sitoplasma, nukleus, dan organ organ kecil yang biasa disebut organel. 

Organisme multiselular adalah makhluk hidup yang memiliki banyak sel atau yang terdiri dari banyak sel. Organisme multiselular biasanya dapat dilihat dengan mata telanjang karena terdiri dari beberapa sel, misalnya manusia yang terdiri dari 1013 sel. Sel sel tersebut berasal dari pembelahan sel. Contohnya , tubuh bakteri berasal dari pembelahan sel bakteri induknya, sementara tubuh hewan berasal dari pembelahan sel telur induknya yang sudah dibuahi. Orgamisme multiselular tidak akan bertahan lama jika berdiri sendiri maka sel yang sama akan membentuk kelompok yang disebut dengan jaringan. Jaringan jaringan yang memiliki fungsi yang sama akan berkelompok dan membangun organ. Lalu dari beberapa organ dapat membentuk sistem organ dan membentuk tubuh organisme tersebut. 

Saya akan beri contoh, sel otot jantung membentuk jaringan otot jantung pada organ jantung yang merupakan bagian dari sistem organ peredaran darah pada tubuh manusia.

Sementara sel terdiri dari organ organ yang biasa disebut organel. Pada struktur sel, sel dapat di bedakan menjadi dua, yaitu eukarioik dan prokariotik. Eukariotik adalah sel yang memiliki organel bermembran terutama inti selnya, organisme ini memiliki organel bermembran lainnya contohnya mitokondria (yang nanti akan saya bahas) dan badan golgi. Serta pada tumbuhan juga ada kloroplas. Organisme eukariotik mungkin uniseluler atau multiseluler. Hanya eukariota yang memiliki banyak jenis jaringan yang terdiri dari jenis sel yang berbeda. Organisme eukariotik dapat bereproduksi baik melalui reproduksi aseksual melalui mitosis dan reproduksi seksual menggunakan meiosis. Dalam mitosis, satu sel membelah untuk menghasilkan dua sel yang identik secara genetik. 

Dalam meiosis, replikasi DNA diikuti oleh dua kali putaran pembelahan sel untuk menghasilkan empat sel anak masing masing dengan setengah jumlah kromosom dari sel induknya atau sel haploid. Sel sel ini seperti sel kelamin atau sel gamet yang disetiap masing masing sel gamet hanya ada satu kromosom, yang meng hasilkan satu pasang kromosom orang tua yang sesuai yang di hasilkan dari rekombinasi genetik selama meiosis. Eukaryotik dapat dibedakan menjadi dua, yaitu sel hewan dan sel tumbuhan . Sel hewan terdiri dari membran sel, inti sel (yang terdiri dari nukleoplasma, nukleolus, dan selaput inti ) , dan sitoplasma (yang terdiri dari mitokondria, sentriol, ribosom, retikulum endoplasma, plastida (pada tumbuhan), vakuola(pada tumbuhan, hewan ada tapi kecil), sitosol, glioksisom, peroksisom, badan golgi, dan lisosome).

Organel ini memiliki fungsi yang berbeda beda, Membran Sel atau Membran Plasma yang fungsinya untuk melundungi organel yang ada didalamnya dan mengontrol keluar dan masuknya zat dari luar ke dalam serta sebagai reseptor atau penerima rangsangan dari luar sel. membran sel terdiri dari fosfolipid ( terdiri dari fosfat dan lipid atau asam lemak ) , protein, oligosakarida, glikolipid, dan molekul kolesterol.

Inti Sel atau Nukleusadalah salah satu organel yang kita dapat temukan di sel eukariotik, sebagian besar dari organel ini adalah materi genetik yang berupa molekul DNA linier panjang yang membentuk kromosom bersama dengan beragam jenis protein lainnya. Di dalam nukleus terdapat, nukleoplasma (plasma inti), nukleolus (anak inti), dan materi genetik yang berbentuk benang benang kromatin. Benang benang ini akan memendek dan menebal pada saat sel akan membelah, ini yang disebut dengan kromosom. Anak inti sel (terdiri dari protein dan asam nukleat) yang berfungsi untuk menyintesis komponen ribosom, anak inti sel dapat berjumlah lebih dari satu. Fungsi keseluruhan dari nukleus adalah mengonrol sintesis protein dengan cara menyintesis mRNA sesuai perintah yang diberikan oleh DNA, mengendalikan metabolisme pada sel, menyimpan informasi genetik yang berbentuk DNA, dan tempat penggandaan atau replikasi DNA.

Sitoplasma adalah cairan (yang berupa karbohidrat, lemak, protein, dan enzim) yang terdapat didalam sel, yang digunakan untuk tempat pergerakan organel organel, dan berisi banyak organel organel, organel organel yang ada di dalamnya antara lain, mitokondria, sentriol, ribosom, retikulum endoplasma, plastida, vakuola, sitosol, glioksisom, peroksisom, badan golgi, dan lisosome. Dan fungsi fungsinya adalah,

Ribosom adalah butiran kecil yang tersebar di sitoplasma. Beberapa sel seperti sel hati memiliki jutaan ribosom karena laju sintesis proteinnya sangat tinggi. Ribosom dibedakan menjadi dua jenis, yaitu ribosom bebas (yang berfungsi menyitesiskan protein kedalam sel itu sendiri) dan ribosom terikat (ribosom ini terikat atau menempel dengan retikulum endoplasma maka ribosom akan menyitesiskan protein tetapi akan di simpan atau dimasukan ke membran RE). Sintesis protein adalah proses pencetakan protein yang terdapat di sel. Sintesis protein bermanfaat untuk menghasilkan hormon, enzim, antibodi, sumber energi, serta pembentukan dan perbaikan sel sel yang rusak.

Retikulum Endoplasma ( RE )adalah membran berbentuk seperti labirin yang berhubungan dengan membran inti sel, RE memakai tempat separuh total membran di dalam sel. RE tersusun dari jaring jaring tubula dan gelembung membran sisterna. RE di bedakan menjadi dua, yaitu RE kasar dan RE halus. Yang membedakan antara RE kasar dan RE halus adalah ada atau tidaknya ribosom di permukan RE, RE kasar memiliki ribosom di permukaan membran dan RE halus tidak. RE kasar berfungsi untuk menampung hasil protein yang dihasikan oleh ribosom yang berada di membran RE kasar, tetapi tidak digunakan untuk dalam sel tetapi digunakan untuk luar sel, mengapa ? karena pada RE kasar terlewati jalur endomembran yang mentranspor protein ke luar sel. Fungsi dari RE halus adalah mensintesiskan lipid, metabolisme karbohirat, dan menetralisir racun. RE halus banyak ditemukan di sel ovarium, testis, hati, dan otot.

 Badan Golgi atau Aparatus Golgi adalah tumpukan kantong membran pipih sisterna dan vesikula vesikula, badan golgi berperan sebagai pusat produksi, perundangan, peryortiran (pemilihan), dan mengirim produk sel. Pada tumbuhan badan golgi disebut dengan diktiosom. Pada sel tumbuhan terdapat jutaan badan golgi, tetapi pada hewan hanya terdapat sekitar 15 -- 20 badan golgi. Badan golgi banyak ditemukan di dalam sel sel sekretori, yaitu kelenjar pencenaan dan di kelenjar air mata. Fungsi dari badan golgi untuk membentuk kantung atau vesikula untuk sekresi, membentuk membran plasma (yang bisa berasal dari membran golgi yang terlepas dan proses pembuatan membran golgi sama dengan membran plasma), tempat untuk memodifikasi protein, membentuk dinding sel (jika pada sel tumbuhan), untuk membentuk lisosom, membentuk akrosom pada spermatozoa yang berisi enzim untuk memecah dinding sel telur, dan untuk menyortir dan memaket molekul-molekul untuk sekresi sel.

Lisosom adalah organel kecil yang berberbentuk katong atau vesikel yang dilindungi atau di kelilingi oleh membran tunggal, lisosom dibuat oleh RE kasar lalu di tranfer dan di proses lebih lanjut di aparatus golgi. Fungsi dari lisosom adalah untuk pencernaan intrasel, berperan dalam proses fagositosis (dengan cara menelan dan mencerna partikel yang lebih kecil, seperti yang dilakukan oleh organisme uniseluler, contohnya amoeba), autofag (menelan dan mendaur ulang organel yang sudah rusak), autolisis ( perusakan sel sendiri dengan cara membebaskan semua lisosom. Penyakit yang timbul karena kelainan lisosom adalah pompe dan tay-sachs. Peroksisom adalah organel yang berbentuk bulat seperti kantong yang mengandung butiran kristal dan di kelilingi oleh membran tunggal, peroksisom terbentuk dari campuran protein dan lipid pada sitosol, pada saat ukuran tertentu peroksisom akan membelah diri. Fungsinya menghasilkan enzim oksidase yang berfungsi untuk memindahkan hidrogen pada sutu subtrat agar bereaksi dengan oksigen dan H2O2 ( hidrogen peroksida ) sebagai bahan sampingan dan akan dirubah menjadi enzim katalase yang dihasilkan oleh peroksisom yang diubah menjadi air dan oksigen. Pada hewan dan tumbuhan peroksisom terletak pada sel hati dan sel ginjal ( jika hewan ), dekat dengan kloroplas dan mitokondria ( jika tumbuhan ).

Glioksisom adalah peroksisom yang ditemukan di jaringan penyimpanan lemak dari tumbuhan. Glioksisom berfungsi untuk membuat enzim yang dapat mengubah lemak menjadi gula dan akan di gunakan pada saat biji tersebut berkecambah. Mitokondria adalah organel yang berbentuk silinder yang di kelilingi oleh dua membran (membran luar dan membran dalam), membran dalam yang berliku liku disebut krista, krista dibuat liku liku untuk memperluas dan menambah produktivitas respirasi sel. Didalam krista terdapat ruangan yang berisi matriks, ribosom, DNA, dan RNA. Didalam sel terdapat beribu ribu mitokondria tetapi tergantung dengan aktivitas selnya, fungsi utama mitokondria adalah metabolisme energi didalam sel. 

Plastida adalah organel penyimpan materi yang dikelilingi oleh membran ganda, plastida hanya ada pada sel tumbuhan. Plastida dibedakan menjadi tiga macam, yaitu leukopas (berwarna putih dan hanya menyimpan materi), kromoplas (mengandung pigmen hijau (klorofil), kromoplas terdapat di bunga dan buah buahan yang sudah matang), kloroplas (mengandung pigmen hijau, berbentuk silinder, termasuk organ semiotonom karena memiliki DNA dan ribosom. Fungsinya untuk fotosintesis.

Vakuola adalah organ sel yang berbentuk sepeti kantong (vesikula) yang besar yang berisi air, mengapa vakuola menjadi besar karena penggabungan vakuola vakuola kecil dari RE. Vakuola dibedakan menjadi 2 vakuola yaitu vakuola makan (dibentuk saat fagositosis dan mengedarkan hasil pencernaan) dan vakuola kontraktil (untuk mengatur tekanan osomosis sel dengan mengeluarkan air (osmoregulator)).

Sitoskeleton adalah kerangka sel, yang berfungsi untuk membuat sel tetap pada bentuknya . sitoskeleton dibagi tiga yaitu mikrotubula (berbentuk seperti pipa atau batang lurus berongga), mikrofilamen atau filamen aktin (berbentuk seperti benang atau batang yang padat tapi tipis), dan filamen intermediet atau filamen antara (serabut protein yang mengulung seperti kabel yang lebih besar dari mikrofilamen). 

Setelah mengetahui anda tentang apa itu sel dan organel organelnya sekarang saya akan menjawab pertanyaan yang saya tadi ajukan, sekarang organel yang akan kita bicarakan adalah tentang mitokondria. Yang dimaksud oleh soal adalah pada saat masih dalam bentuk ovum dan sperma kedua duanya memiliki mitokondria dalam masing masing sel sekarang pada saat masuk, sel sperma melebur menjadi satu dengan sel ovum atau sel telur apakah mitokondria masuk kedalam secara bersama lalu kuta memiliki dua mitokondria atau pada saat sperma melebur menjadi satu dengan sel telur, mitokondria yang dimiliki oleh sperma akan membelah juga mejadi satu engan mitokondria  atau salah satu dari mereka lah yang hanya masuk ? Itu adalah yang dimaksud oleh soal di atas, sekarang saya akan memberitahu tetang apa itu sel spema dan sel ovum, sel spema adalah sel reproduksi laki laki yang berbentuk seperti kecebong, sel spema dapat diproduksi setelah kita pubertas atau kurang lebih umur 12 tahun ( sebagian pria memiliki atau produksi sperma sampai tua ) Sperma diproduksi sebanyak 300 juta per hari dan terbagi menjadi 3 bagian yaitu: kepala, leher dan ekor. Kepala, terdiri dari sel berinti tebal dengan hanya sedikit sitoplasma, Kepala berbentuk lonjong agak pipih mengandung inti ( nukleus ) dengan kromosom dan bahan genetiknya. Pada bagian membran permukaan di ujung kepala sperma terdapat selubung tebal yang disebut akrosom. Akrosom mengandung enzim hialuronidase dan proteinase yang berfungsi untuk menembus lapisan pelindung ovum. Leher, menghubungkan kepala dengan badan. Badan, banyak mengandung mitokondria ( dibagian yang bernama middle piece ) yang berfungsi sebagai penghasil energi untuk pergerakan sperma sampai ke sel telur. Ekor ( terdiri dari , berfungsi untuk mendorong spermatozoa masak ke dalam vas deferens dan ductus ejakulotoris. Berjalannya sel sprma sampai ke sel telur lalu mengalami peleburan sel, menggunakan enzim yang dibangun di kepala sel spema, sel sperma mencerna jalan melalui cangkang luar yang disebut zona pelusida. Sel sperma kemudian bisa masuk ke bagian utama dari telur , ooplasma , mencapai fertilisasi yang sukses . Lalu , Sel telur atau ovum adalah sel reproduksi pada wanita yang digunakan dalam proses reproduksi untuk menghasilkan sebuah individu baru yang ditemukan di ovarium, Ovum sebenarnya merupakan istilah jamak untuk banyak sel telur , sedangkan istilah satu sel telur biasnya disebut sebagai oosit, sel telur atau oosit biasanya dapat diproduksi setelah kita pubertas atau kurang lebih umur 11 tahun. Ovum mempunyai ukuran yang besar, bahkan merupakan satu-satunya sel yang dapat kita lihat dengan mata telanjang . Ovum dilapisi oleh beberapa lapisan, mempunyai sitoplasma dan mempunyai inti. Sitoplasma sel telur mengandung semua materi untuk membentuk individu baru, seperti protein, ribosom, tRNA, mRNA dan materi lainnya. Sitoplasma dari sel telur sering juga disebut ooplasm. Ovum juga mempunyai sebuah membran yang disebut vitelline, sama seperti membran pada sel lain, membran ini mempunyai fungsi untuk melindungi ovum dan mengatur pertukaran zat antara sel dengan lingkungan luar sel. Kemudian terdapat juga zona pelusida yang merupakan bagian pelindung sitoplasma sel yang membantu melindungi sel telur . Zona pelusida juga berfungsi untuk mencegah lebih dari satu sperma masuk membuahi ovum . Jadi ketika sudah ada sel sperma yang membuahi ovum, maka otomatis zona pelusida tidak akan membiarkan sel sperma lain untuk masuk . Maka setelah mengetahui bagian sel, bagian sel sperma dan bagian sel telur. Sekarang saya akan menjawab pertanyaan saya yaitu apakah organel mitokondria berasal dari sperma ayah atau ovum dari ibu ? Sebetulnya pada saat sebelum masuk ke dalam sel telur sel sperma juga memiliki mitokondria tetapi pada saat peleburan sel atau sel jantan ( sel spema ) masuk atau melebur dengan sel betina ( sel telur atau ovum ) , organel mitokondria pada sel sperma ikut masuk kedalam sel telur yang sudah memiliki mitokondria dan karena bentuk mitokondria pada sel sperma tidak dikenali sehingga membuat lisosom memakan mitokondria sel sperma sehingga membuat mitokondia sel sperma mati dan dibuang keluar dari sel tersebut, maka mitokondria yang kita miliki adalah hanya darisel telur atau ovum, atau mitokondria kita hanya berasal dari ibu saja. Maka kesimpulan saya adalah mitokondria kita hanya berasal dari ibu saja atau berasal dari ovum. Dalam keadaan normal, setiap manusia memiliki 23 pasang kromosom yang terdiri atas 22 pasang kromosom autosom dan sepasang kromosom seks. Ada 23 kromosom berasal dari ibu yang disebut kromosom XX dan 23 pasang lagi berasal dari ayah yang disebut kromosom XY.Faktor genetik seorang Ibu sangat berpengaruh terhadap kecerdasan anak. Menurut ahli genetika dari UMC Nijmegen Netherlands Dr Ben Hamel "Pengaruh itu sedemikian besar karena tingkat kecerdasan seseorang terkait dengan kromosom X yang berasal dari ibu". Maka dari ini kita bisa simpulkan bahwa ibu kita mewariskan mitokondria yang memiliki seutas DNA yang menyerupai DNA di inti sel. Tetapi, isinya adalah kode gen yang berguna bagi pembentukan segala "sistem" pada diri manusia, seperti sistem pencernaan, kekebalan, kecerdasan, hormon dan lain sebagainya. Jika mitokondria tidak sempurna, "sistem" yang terbentuk akan kehilangan sumber energi, alias tak berdaya. Dan hal ini seperti yang dikatakan saya dapat mempengaruhi kehidupan seseorang karena mitokondria merupaka salah satu bagian penting pada sel yang dapat mempengaruhi sistem sistem pada tubuh kita. Sekian penjelasan dari saya maka saya akan menutup dengan sedikit penjalesan ulang, Mitokondria bersifat semi otonom karena 40 persen kebutuhan protein dan enzimnya dihasilkan sendiri oleh gen-nya. Mitokondria adalah salahbsatu bagian sel yang memiliki DNA sendiri, selebihnya dihasilkan gen di inti sel. Itulah sebabnya investasi seorang ibu dalam diri anak mencapai 75 persen. Maka dari itu keberadaan sel mitokondria sangat lah penting karena memiliki fungsi fungsi yang dapat membentuk sistem pada tubuh kita karena tubuh kita terdiri dari sebagian besar protein dan air tetapi jika kita tidak menga hasilkan energi yang digunakan untuk bergerak kita tidak akan bisa beraktivitas dan organel yang satu ini yang dapat membuat energi, maka singkat kata organel ini salah satu paling penting pada sel dan tubuh kita. Sekian yang perli saya sampaikan, terima kasih telah memperhatikan artike saya ini dan maaf jika ada kata yang salah mau pun kata yang menyinggung perasaan anda. Tuhan memberkati.

DAFTAR PUSTAKA

http://www.ilmudasar.com/2017/03/Pengertian-Fungsi-Struktur-dan-Proses-Pembentukan-Ovum-adalah.html

http://kliksma.com/2015/09/apa-itu-sel-sperma.html

https://en.wikipedia.org/wiki/Cell_(biology)

https://dyahpm.wordpress.com/2013/07/21/mitokondria-hadiah-ibu-untuk-dunia/

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun