Pada tahun 1990 General Motor memperkenalkan EV1. Namun terjegal politik yang melibatkan perusahaan-perusahaan minyak. Belum lagi ketersediaan suku cadang kendaraan yang masih dipertanyakan.Â
Selanjutnya ada Ford Ecostar, Toyota RAV EV dari Japang, Citroen Berlingo yang berhasil melewati tahap testing maupun sampai dijual komersil. Namun lagi kembali ditarik dari peredaran.
Tahun 2000 Toyota Prius; mobil hybrid pertama yang diproduksi secara massal, diperkenalkan ke dunia dan mendapatkan respon sangat positif.Â
Angka penjualannya naik terus hingga terjual mencapai empat juta unit di tahun 2017 dan menjadi mobil hybrid dengan penjualan Unit terbanyak saat itu. Keluarga muda hingga para Mahasiswi Amerika banyak yang mengendarai Prius.
Prinsip teknologi hybrid pada mobil adalah dua motor yang bekerja optimal untuk menghasilkan kecepatan yang berbeda. Motor listrik lebih efisien dalam menghasilkan torsi, sementara Internal combustion engine berguna untuk mempertahankan kecepatan tinggi.
Ada beberapa type Mobil Hybrid dikategorikan berdasarkan konfigurasi powertrain. Namun yang paling familiar adalah Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV). Yaitu Hibrida Internal Combustion Engine dengan motor listrik, dimana meningkatkan kapasitas penyimpanan energi, biasanya melalui baterai lithium-ion, yang memungkinkan kendaraan untuk melaju pada mode all-electric.
Pada Desember 2018 pertumbuhan mobil Hybrid di seluruh dunia sudah sampai 5,3 juta mobil.
MOBIL LISTRIK MULAI DIGEMARI
Dengan meningkatnya antusiasme di market akan mobil Hybrid, seolah mendobrak EV untuk mencuat ke permukaan.
Tahun 2008 Tesla Roadster pertama kali dikirim ke customer. Roadster adalah mobil All-electric Street Legal pertama yang menggunakan sel baterai lithium-ion, dan mobil all-electric produksi pertama yang melakukan perjalanan lebih dari 320 km (200 miles) per pengisian daya.
Berdasarkan data dari majalah otomotif di U.S, Motor Trend; Penjualan global Tesla model S dan Nissan Leaf masing-masing telah melewati 400.000 unit pada September 2019. Keduanya merupakan dua type EV terlaris di dunia saat ini.