Mohon tunggu...
Andreas Hartono, CFP
Andreas Hartono, CFP Mohon Tunggu... profesional -

Mindset & Financial Motivator\r\nPenulis Buku Wajib Perencanaan Keuangan Karyawan & Keluarga "NASIBMU di DOMPETMU"\r\nWebsite : www.mengelolakeuangan.com

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Artikel Utama

Karyawan Baru, Investasi Mulai dari Sekarang!

29 Oktober 2015   06:56 Diperbarui: 29 Oktober 2015   09:15 325
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ilustrasi - investasi (Shutterstock)

Tips Investasi Reksadana Untuk Karyawan Baru

Selamat ya kalau Anda baru saja bekerja dan mendapatkan gaji pertama Anda. Senang sekali ya kalau sekarang sudah mendapatkan penghasilan rutin setiap bulannya. Mau diapain ya?

Biasanya ada tradisi habiskan buat syukuran alias celebration. Hehehe. Boleh aja tapi cukup sebulan aja ya, abis itu Anda harus segera mengatur uang Anda mumpung uang yang Anda terima setiap bulan saat ini masih relatif utuh sehingga masih ada slot yang bisa dilakukan untuk menabung dan investasi. Ingat ya semakin Anda berumur apalagi kalau Anda sudah berkeluarga akan semakin kecil slot uang yang bisa Anda sisihkan untuk menabung dan investasi.

Oke, balik ke topik. Mau diapain ya gaji saja? Gimana kalau kita berpikir untuk 2 hal yang pasti kita butuhkan di masa mendatang yaitu investasi dana pendidikan anak dan dana pensiun. Oh ya untuk menghitung kebutuhan investasi ini Anda membutuhkan kalkulator perencanaan keuangan dari Andreas Hartono.

Yang pertama untuk dana pendidikan anak

Misalkan usia Anda saat ini adalah 23 tahun kemudian anggap menikah di usia 26 tahun dan punya anak di usia 27 tahun. Kalau anak Anda kuliah di usia 17 tahun maka Anda punya waktu untuk investasi mulai dari sekarang selama 21 tahun.

Total biaya kuliah saat ini adalah 150 juta dengan kenaikan 10% per tahun dan bila Anda tempatkan uang Anda di reksadana jenis saham dengan return 22% per tahun maka dengan menggunakan kalkulator perencanaan keuangan didapatkan hasil bahwa Anda memerlukan investasi setiap bulan sebesar 211 ribu per bulan.

Yang kedua untuk dana pensiun

Misalkan usia pensiun 55 dengan harapan hidup hingga usia 75 tahun dan biaya hidup pensiun per bulan setara saat ini sebesar 7 juta maka Anda perlu investasi di reksadana saham return 22% per tahun selama 32 tahun sebesar 278 ribu per bulan.

Nah sekarang sudah ketahuan khan kalau untuk 2 tujuan keuangan tersebut Anda perlu dana 211+278=489 ribu per bulan. Kalau saja gaji Anda per bulan 4,5 juta maka uang yang Anda investasikan sekitar 11% per bulan. Harusnya Anda pasti sanggup kalau hanya menyisihkan dana sebesar 11% untuk investasi.

Sekarang kita hitung apa yang terjadi kalau Anda baru mulai investasinya di 5 tahun mendatang? Di mana pada saat itu Anda sudah menikah dan anak pertama Anda sudah lahir dan berusia 1 tahun. Asumsi gaji Anda naik sekitar 8% per tahun maka di 5 tahun mendatang gaji Anda akan menjadi sekitar 6,6 juta. Bagaimana dengan kebutuhan investasi Anda?

Bila asumsi masih sama dengan di atas maka untuk biaya pendidikan anak Anda perlu investasi setiap bulan sebesar 642 ribu dan untuk dana pensiun diperlukan 829 ribu per bulan (biaya hidup pensiun per bulan naik 8% per tahun atau sekitar 10,29 juta). Kalau dijumlahnya Anda perlu 1,471 juta per bulan. Coba kita bandingkan dengan gaji Anda yang sekarang menjadi 6,6 juta, artinya dana yang Anda perlukan untuk investasi sebesar 22%.

Padahal di usia 5 tahun mendatang tentu kebutuhan biaya hidup Anda semakin besar dengan Anda berkeluarga dan memiliki anak sehingga nilai 22% ini bukanlah menjadi perkara yang mudah untuk dilakukan. Untuk detailnya silakan lihat tabel di bawah ya.

So mulailah investasi sejak dini karena itu akan mempermudah hidup Anda di kemudian hari. Gak percaya? Coba saja kita buat lagi simulasinya.

Misalkan Anda mulai investasi sejak usia 23 tahun untuk dana pendidikan anak dan pensiun Anda membutuhkan dana sebulan sebesar 489 ribu dan pada saat Anda memasuki usia 28 tahun maka nilai investasi itu tetap alias Anda tetap membutuhkan dana 489 ribu sebulan yang kalau dibandingkan dengan gaji Anda sekarang (6,6 juta) itu artinya hanya 7,4%. Ringan bukan kalau Anda memulai investasi sejak dini?

Investasi reksadana untuk karyawan baru
Investasi reksadana untuk karyawan baru
Mari berinvestasi reksadana untuk karyawan baru.

Salam,

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun