Terlebih di perayaan Hari Ibu, dimana Ibu adalah sosok yang sangat spesial bagi mereka. Hari Ibu juga menjadi momen anak mengingat kembali perjuangan Ibu. Tidak mudah pastinya mengemban status tersebut. Apalagi, aku sudah merasakan menjadi seorang Ibu selama kurang lebih hampir 12 tahun. Rasanya wow, nano-nano pisan lah. Tak heran Ibu tetaplah berjiwa besar yang siap menghadapi segala tantangan seiring menjalani posisi sebagai Ibu.
Menyayangi dan memberikan perhatian pada Ibu sudah seharusnya dilakukan setiap saat. Namun, hadirnya Hari Ibu mampu mengingatkan anak-anak untuk sejenak meluangkan waktu demi sang ibu tercinta.
Seperti yang dilakukan oleh Pak Erick Thohir di akun instagram pribadinya. Di dalam postingan tersebut, Pak Erick menuliskan sebuah pesan yang bikin para pembaca, apapun generasinya langsung tersentuh jadi ingat sama Ibu di rumah. Ini ya, aku tuliskan isi dari konten Pak Erick di momen Hari Ibu:
"Hari ini sempatkanlah pulang dan temui ibu.
Atau segera hampiri istrimu saat sampai rumah.
Ucapkan selamat Hari Ibu dan Perempuan.
Mohon restu mereka, agar besok, dan seterusnya, kerjamu menjadi berkah.
Mintalah doa agar akhlak tetap terjaga."
Udah kontennya bikin luluh hati dan pengen cepat-cepat pulang ketemu Ibu buat minta restu, ditambah captionnya yang makin bikin hati ini galau karena ingat terlalu sibuk sama kerjaan dan urusan sendiri sampai kadang lupa buat menyempatkan waktu ngobrol bareng Ibu atau sekedar menghabiskan waktu bersama. Pak Erick Thohir di dalam captionnya, mengingatkan kita semua untuk memanfaatkan momen Hari Ibu sebagai momen untuk peluk, cium, dan kabari Ibu selagi bisa.
Jadi, ayolah sempatkan waktumu untuk bertemu Ibu.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!