Mohon tunggu...
Andins K
Andins K Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Di Lombok, Gili Tak Hanya Trawangan

22 Agustus 2016   11:28 Diperbarui: 22 Agustus 2016   12:44 26
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lombok memang identik dengan pariwisata, pulau di Provinsi NTB ini bisa dibilang memiliki spot wisata yang lengkap, yang suka sejarah anda bisa menyaksikan beragam kebudayaan yang berasal dari suku Sasak, bagi yang suka dengan wisata kuliner anda bisa menikmati menu-menu seperti Sate Bulayak, Ayam Taliwang, Plecing Kangkung, atau Sop Bebalung yang merupakan kuliner khas Lombok. Namun kita semua tahu kalau Lombok selalu terkenal dengan wisata alamnya, dari puncak gunung Rinjani hingga dasar laut memiliki daya tarik yang tak pernah habis untuk dijelajahi.

Bicara tentang wisata pantai di Lombok orang pasti akan menyebutkan Gili Trawangan sebagai destinasi yang wajib dikunjungi, setidaknya begitu yang terjadi dengan kawan-kawan saya, kalau ke Lombok dan ingin wisata air pasti perginya ke Gili Trawangan, pulau kecil yang indah tersebut.

Sudah dibilang sebelumnya kalau Lombok tak hanya soal pantai, begitupun juga Gili yang tak hanya soal Gili Trawangan. Masih banyak Gili yang tersebar di wilayah Lombok yang wajib dikunjungi karena pemandangannya yang sangat indah. Antara lain adalah :

1. Gili Nanggu

Gili Nanggu berjarak sekitar 20 menit dari Pelabuhan Rakyat Tawon Sekotong. Di gili ini anda bisa melakukan aktivitas air yang akan melupakan rutinitas sehari-hari. Gili Nanggu merupakan spot terbaik untuk melakukan snorkeling karena di sini banyak terdapat ikan yang berwarna-warni dan terumbu karang.

bgdbx4qnvrd-57ba7da02123bd49068b4567.jpg
bgdbx4qnvrd-57ba7da02123bd49068b4567.jpg
bgdu2qkhvn3-57ba7e2df09273f10aaa6255.jpg
bgdu2qkhvn3-57ba7e2df09273f10aaa6255.jpg
2. Gili Kedis

Pasir putih yang lembut, air yang jernih, ikan dan terumbu karang yang indah adalah hal yang pasti ada di gili-gili di Lombok, nah kalau anda berkunjung ke Gili Kedis ini anda akan merasa seperti punya pulau pribadi, karena gili ini adalah gili yang “anti-mainstream” maka pengunjung pun masih sangat sedikit. Ukuran Gili Kedis tak terlalu besar jadi anda bisa mengelilinginya tanpa khawatir capek.

bgbuytrhvtu-57ba7e49c222bd040e19e29f.jpg
bgbuytrhvtu-57ba7e49c222bd040e19e29f.jpg
3. Gili Layar

Gili Layar terletak cukup jauh, tapi tenang saja, pemandangan sepanjang perjalanan ke pulau ini tak akan membosankan, dengan ombak yang relative kecil dan pantai yang sepi dari pengunjung akan membuat anda ingin kembali lagi ke sini. Ohya, di daratannya biasanya terdapat beberapa ekor sapi yang sengaja dilepas. Gili sekitar Gili Layar juga terdapat beberapa gili, misalnya Gili Rengit, jejeran gili di sekitar gili Layar ini memudahkan anda untuk berkunjung ke beberapa gili sekaligus.

bggrx8tnvon-57ba7e940023bd6429344698.jpg
bggrx8tnvon-57ba7e940023bd6429344698.jpg
13394875-1017130731695983-1063921467-n-57ba7eb3a723bd9b2cb917cc.jpg
13394875-1017130731695983-1063921467-n-57ba7eb3a723bd9b2cb917cc.jpg
Sebenarnya masih banyak gili-gili yang keindahannya bikin lupa pulang, dan tentu saja bisa sebagai alternative selain Gili Trawangan yang kondang itu. Selamat Melancong!, dan jadilah wisatawan yang keren dengan menjaga kebersihan tempat wisata.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun