Melalui adanya dukungan finansial ini, harapannya masyarakat Palestina dapat merasakan sentuhan kepedulian yang mendalam dari McDonald's Indonesia, mempercepat proses pemulihan, dan membantu membangun kembali kehidupan mereka pasca konflik. Aksi ini juga menjadi bukti bahwa McDonald's Indonesia tidak hanya terbatas pada lingkup bisnisnya, melainkan juga turut berperan dalam mewujudkan perubahan positif untuk kesejahteraan sosial.
3. Menghias Gerai McDonald's Dengan Bertemakan Palestina
Sebagai bentuk kepedulian McDonald's Indonesia terhadap warga Palestina, McDonald's Indonesia mendeklarasikan dukungannya melalui aksi bela Palestina dengan cara menghias Gerai atau outletnya bertemakan Palestina. Tampak beberapa gerai McDonald's mendekorasi gerainya menggunakan syal bertuliskan “Free Palestine” dan balon dengan warna bendera Palestina. Aksi ini sebagai salah satu bantahan dari perusahaan yang selama ini dianggap turut berperan andil membela Israel.
McDonald's Indonesia dengan adanya dekorasi tersebut, memiliki harapan yang besar untuk perdamaan dunia serta dukungannya kepada Palestina dan menyatakan bahwa mereka memisahkan diri dari kebijakan cabang McDonald's Israel yang sampai saat ini masih menjadi sumber kontroversi maupun boikot secara besar-besaran, baik di Indonesia maupun di ranah internasional.
Aksi menghias gerai ini viral di media sosial karena banyak yang mengunggah video di TikTok. Salah satu akun Tiktok yang mengunggah rekaman video tersebut adalah akun TikTok @Bangsaonline pada Jum’at 3 November 2023. Aksi ini tidak hanya menciptakan kesadaran publik, tetapi juga memperkuat citra McDonald's Indonesia sebagai perusahaan yang peduli dan berkomitmen terhadap isu-isu global yang relevan.
4. Memberikan Diskon hingga Promo Buy 1 Get One
McDonald's Indonesia juga mengambil langkah konkrit dengan memberikan insentif kepada pelanggan yang mendukung aksi bela Palestina. Beberapa gerai McDonald's menyelenggarakan program diskon dan promo khusus, seperti diskon untuk pembelian tertentu atau promo buy 1 get 1 untuk beberapa produk menu.
Langkah ini tidak hanya menjadi apresiasi kepada pelanggan yang turut serta dalam mendukung kepedulian terhadap isu Palestina, tetapi juga menciptakan ikatan positif antara McDonald's Indonesia dan konsumennya. Diskon dan promo tersebut memberikan dorongan ekstra bagi pelanggan untuk tetap setia kepada merek ini, sekaligus merespon secara positif terhadap inisiatif sosial yang diambil oleh McDonald's Indonesia.
5. Survei dan Umpan Balik Pelanggan
Melakukan survei dan mengumpulkan umpan balik dari pelanggan dapat membantu McDonald's Indonesia memahami secara lebih baik persepsi dan pandangan pelanggan terhadap langkah-langkah yang telah diambil. Hal ini dapat membantu mereka menyesuaikan strategi lebih lanjut untuk memenuhi harapan pelanggan.
Dengan langkah-langkah ini, McDonald's Indonesia tidak hanya membuktikan bahwa mereka tidak terpengaruh oleh hoax Israel, tetapi juga mengambil peran aktif dalam membantu masyarakat Palestina dan memulihkan citra mereka di mata publik. Keputusan untuk menyumbangkan dana melalui BAZNAS, menghias gerai dengan tema Palestina, dan memberikan diskon kepada pelanggan yang berpartisipasi dalam kampanye sosial, semuanya adalah langkah-langkah strategis yang dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan dan menunjukkan komitmen nyata terhadap nilai-nilai kemanusiaan serta solidaritas global.