Mohon tunggu...
Andini Maudya
Andini Maudya Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Mahasiswa di Universitas Airlangga

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Speaking Together-2024, Empowers Students to Achieve Their Dreams through Essay Writing and Public Speaking

16 Oktober 2024   12:11 Diperbarui: 16 Oktober 2024   12:20 34
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[Surabaya] -- Kegiatan "Speaking Together 2024" sukses digelar pada 28 September 2024 oleh Unit Kegiatan Fakultas "English Nursing Club" BEM Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. 

Kegiatan ini mengundang antusiasme mahasiswa sebagai audiens utama, mereka datang untuk mengasah kemampuan menulis essay  dan public speaking yang memiliki peranan penting dalam bidang akademik maupun non-akademik. Acara yang berlangsung di Gedung Kuliah Bersama Ruang 4.07 Universitas Airlangga Kampus C ini menghadirkan narasumber yang sudah sangat berpengalaman dalam kedua bidang tersebut.

Acara ini mengusung tema "Dream, Speak, Write: Crafting Your Future Through Public Speaking and Essay Writing".

 Sesi pertama di acara ini membahas materi penulisan essay yang dibawakan langsung oleh Ibu Lingga Curnia Dewi, S.Kep., Ns., M.Kep. selaku dosen Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga dan penerima beasiswa LPDP. 

Dalam pemaparan materi, beliau menekankan pentingnya struktur esai yang baik dan juga logis, hal ini dapat menjadi nilai tambah bagi penulisan esai khususnya dalam pendaftaran beasiswa. Beliau juga memberikan tips untuk membuat esai yang dapat menarik perhatian pembaca.

Sesi kedua yang tidak kalah menarik yaitu materi public speaking yang dibawakan oleh Kak Syifana Yashuda, seorang mahasiswa Fakultas Keperawatan dan Duta Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. Kak Syifana memberikan cara efektif untuk menyampaikan ide yang kita miliki dengan rasa percaya diri dan menyusun presentasi yang efektif. 

Kunci dari public speaking adalah dengan cara menguasai materi yang akan dibawakan, mempersiapkan diri dengan baik, dan dapat mengambil perhatian dari audiens. Selalu melatih intonasi dan bahasa tubuh juga merupakan salah satu cara agar dapat melakukan public speaking dengan optimal.

Kegiatan ini mendapat respon positif dari peserta "Seminar ini sangat bermanfaat, terutama untuk mahasiswa, karena kemampuan menulis esai dan public speaking memiliki peranan penting di dalam dunia akademik maupun kehidupan sehari-hari. Serta bisa diadakan lagi kegiatan yang seperti ini" ujar salah satu peserta kegiatan.

UKF ENC BEM FKP selaku penyelenggara acara berharap dengan diadakannya kegiatan ini, mahasiswa bisa semakin percaya diri dalam menyampaikan ide-ide kreatif yang mereka miliki, baik melalui tulisan berupa esai maupun public speaking.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun