Mohon tunggu...
Anastasia T. dan Jennifer
Anastasia T. dan Jennifer Mohon Tunggu... Desainer - Mahasiswa Universitas Kristen Petra

Semoga artikel bermanfaat untuk para pembaca!

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Tips Menata Ruang Kos Agar Terasa Nyaman

22 September 2019   16:03 Diperbarui: 8 Januari 2020   15:03 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto: Pinterest/citrineliving

Bagi kalian yang menjadi orang rantau, tinggal jauh dari kampung halamannya untuk menempuh pendidikan atau menitih karir pekerjaan pasti ingin memiliki tempat tinggal yang nyaman, luas. Tapi sekarang kamar kos biasanya memiliki ukuran yang cukup kecil, belum lagi kalau ketambahan kamar mandi dalam. Kamar yang sempit pastinya membuat kita menjadi tak nyaman karena kurang leluasa untuk bergerak dan beraktivitas. Belum lagi, kalau kamu lagi homesick. Pasti akan menambah rasa penatmu dong atau bahkan menambah stress mu!

Nah, berikut beberapa tips nih untuk mengubah kamarmu menjadi lebih nyaman agar kamu betah tinggal di kamar kosmu!

1. DINDING PUTIH

Dinding warna putih ini dapat buat kamarmu jadi terlihat bersih, besar, dan membuat kamar menjadi lebih terang. Dikarenakan, warna putih memiliki sifat memantulkan cahaya, makanya kamarmu seakan terasa luas dan terang. Selain itu, warna putih merupakan warna yang netral untuk dikombinasikan dengan warna lain. Jadi jangan khawatir, kamu bisa menambah dekorasi sesuai seleramu!

2. AKSEN WARNA

Sumber foto: Pinterest/citrineliving
Sumber foto: Pinterest/citrineliving

Sumber foto: Pinterest/mjthefree
Sumber foto: Pinterest/mjthefree

Hiasi kamarmu dengan menambah warna favoritmu untuk dijadikan aksen warna kamarmu, misalnya merah, kuning, ungu, atau lainnya. Aksen warna ini bisa kamu terapkan untuk karpet, seprai, bantal. Perlu kalian ketahui, setiap warna bisa mempengaruhi mood kalian. Jika kamu ingin membuat suasana kamarmu rileks, warna yang cocok adalah warna hijau dan biru dan bisa juga dapat meningkatkan konsentrasi saat belajar atau bekerja.

3. MEMILIH UKURAN PERABOT SESUAI KEBUTUHAN

Sumber foto: Pinterest/marilynstaheli
Sumber foto: Pinterest/marilynstaheli

Jangan meletakkan perabot besar kedalam kamar ya guys! Hal ini tentunya akan memakan banyak tempat dikamarmu dan kamu akan merasa sesak dengan kamarmu.

4.  MEMANFAATKAN KOLONG 

Sumber foto: Jolienana.com/products
Sumber foto: Jolienana.com/products

Kebanyakan kamar kos menyediakan tempat tidur yang bawahnya terdapat kolong. Kamu bisa memanfaatkannya untuk menaruh barangmu. Agar terlihat lebih rapi dan gampang saat kalian mengambilnya, masukkan barang-barangmu ke dalam box. Selain mudah dicari dan rapi, kamu juga gampang saat membersihkan kolong di bawah ranjang menjadi lebih mudah.

5. MEMANFAATKAN DINDING KAMAR

Floating Bookshelf

Sumber foto: Pinterest/Debbie Deas
Sumber foto: Pinterest/Debbie Deas

Menggunakan rak dinding gantung bisa menghemat ruang dan membuat kamar kos mu menjadi lebih luas. Selain itu, secara tak langsung rak bukumu menjadi dekorasi kamarmu.

Meja Lipat

Sumber foto: Pinterest/Steffi87
Sumber foto: Pinterest/Steffi87
Meja belajar gantung bisa kamu gunakan ketika kamu sedang butuh saja. Jika kamu sedang tidak butuh, meja bisa kamu lipat dan tentunya akan memaksimalkan luas kamarmu.

Dekorasi Foto

Sumber foto: Pinterest/Noticiastu
Sumber foto: Pinterest/Noticiastu

Dengan menambahkan foto-fotomu, selain menjadikan kamarmu lebih indah, kamu dapat mengenang momen-momen indahmu bersama orang terdekat dan tersayangmu. Hal ini bisa mengurangi rasa homesick-mu lho!

6. MEMANFAATKAN PINTU

Sumber foto: Pinterest/Coco's Tea Party
Sumber foto: Pinterest/Coco's Tea Party

Selain di dinding, kamu juga bisa membuat rak dibalik pintu lho! Rak ini juga bisa sebagai pengingatmu ketika kamu ingin membawa suatu barang di waktu tertentu.

7. KESAN LUAS DENGAN CERMIN

Sumber foto: Interiordesigningschool.com
Sumber foto: Interiordesigningschool.com

Cermin banyak dipakai untuk menciptakan ilusi visual terutama pada ruangan berukuran sempit dan memberikan nuansa lega dan luas untuk kamarmu!

Nah, semoga dengan tips-tips ini bisa jadi inspirasi kalian untuk menata dan mendekorasi kamar kos sesuai selera kalian. Jadi, kalian akan nyaman dengan kamar kos kalian!

Artikel ini ditulis oleh : Anastasia Tertiara dan Jennifer

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun