Yogyakarta berhati nyaman. Itulah slogan yang sering kita dengar.
Siapapun yang pernah berlibur ke Yogyakarta pasti berasa ingin kembali lagi saat liburan berikutnya. Mengapa? Yuk, simak di sini!
1. Yogyakarta itu sederhana
Yogyakarta merupakan kota sederhana. Kota tua yang menyimpan banyak sejarah, terkesan kuno karena Yogyakarta selalu mempertahankan nilai-nilai seni yang tidak mudah tergerus oleh budaya modern. Berisi orang-orang yang ramah dan bersahaja. Bagi mereka pendidikan adalah hal yang utama. Kota ini nampak santai dan tidak tergesa-gesa. Di sini tidak ada orang yang memburu kendaraan karena takut terlambat mencapai tempat tujuan. Setiap detik langkah kaki dapat Anda nikmati dan menjadi sebuah irama yang melekat di hati. Yogyakarta seperti kekasih yang selalu setia memeluk di kala Anda merasa lelah, penat, dan memberikan energi baru. Ibarat sebuah telepon genggam yang baterainya sudah melemah, jika Anda pulang berlibur dari kota ini, maka Anda akan merasakan diri Anda seperti telepon genggam yang baterainya penuh kembali.
2. Banyak tempat wisata
Yogyakarta memiliki banyak tempat wisata menarik yang sayang untuk dilewatkan. Sekarang ini, banyak bermunculan tempat wisata baru dengan harga yang sangat terjangkau. Yogyakarta seperti Indonesia mini karena di dalamnya terdapat berbagai macam pantai, goa, dan candi. Kota destinasi wisata paling terkenal di Pulau Jawa karena memiliki daya tarik tersendiri dalam dunia pariwisata. Fasilitas dan akomodasi pun cukup memadai. Anda tinggal pilih salah satu objek wisata yang paling Anda minati dari sekian banyak objek wisata di Yogyakarta.
3. Surganya wisata kuliner
Yogyakarta akan mengenyangkan perut Anda karena harga makanannya sangat murah. Anda bisa berwisata kuliner di kota ini. Gudeg merupakan salah satu kuliner yang tidak boleh Anda lewatkan. Menjelajahi Yogyakarta melalui aneka makanan khasnya dengan cita rasa manis, asin, asam, dan pedas tentu akan membuat liburan Anda semakin asyik dan berkesan.
4. Banyak hotel murah meriah
Yogyakarta seperti rumah yang nyaman bagi orang-orang yang berkantong pas-pasan. Penginapan di Yogyakarta harganya sangat murah dan mudah didapatkan karena di setiap ujung dan titik kota terdapat bangunan-bangunan hotel mulai dari yang sederhana sampai yang harganya mahal. Banyak sekali hotel yang sengaja dibangun di sekitar tempat wisata sehingga para turis domestik maupun luar negeri seperti memperoleh paket lengkap yang menyenangkan.
5. Penduduknya ramah
Yogyakarta selalu menyambut tamu dengan senyum keramahan, sopan santun, dan tata krama yang sangat dijunjung tinggi. Senyum dan sapa yang keluar dari bibir mereka begitu tulus. Di balik kesederhanaannya, sebagian besar dari mereka mampu bekerja keras dan pantang menyerah. Pantang menyerah bukan berarti ngoyo. Mereka hanya ingin memanfaatkan kesempatan yang datang dengan sebaik-baiknya sehingga mendulang kesuksesan dalam hidup. Rendah hati dan daya juang tinggi merupakan dua hal yang wajib menyatu pada kepribadian mereka, sehingga tercerminlah kesahajaan yang hakiki dari diri mereka saat berjumpa dengan orang-orang baru yang berkunjung ke kota ini.
Yogyakarta adalah kota romantis terutama saat malam hari, jadi Anda dapat menikmati keromantisan kota ini dengan berjalan kaki. Seni dan budaya yang tinggi seperti kesenian bermusik, tarian, ataupun seni pahat dan patung-patungnya mampu menampilkan kota nan cantik dan fotogenik. Alasan inilah yang menjadikan orang-orang selalu rindu untuk datang berkunjung dan tidak pernah melewatkan acara untuk berfoto. Semua momen ketika berada di kota ini, pasti ingin selalu diabadikan sebagai kenang-kenangan.
Gimana, masih mikir dua kali untuk berkunjung ke Yogyakarta? Buruan!
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI