Mohon tunggu...
Redaksi PA
Redaksi PA Mohon Tunggu... Lainnya - Redaksi

Tim redaksi Pengadilan Agama Bengkalis

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Pengadilan Agama Bengkalis Pasang Umbul-Umbul untuk Menyambut HUT RI Ke-75

13 Juli 2020   09:20 Diperbarui: 13 Juli 2020   09:27 101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berdasarkan surat dari Sekretaris Mahkamah Agung Nomor 1017/SEK/HM.01.1/7/2020 perihal Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal surat 5 Juli 2020. 

Menindak lanjuti hal tersebut Pengadilan Agama Bengkalis melakukan pemasangan bendera umbul-umbul di depan Kantor Pengadilan Agama Bengkalis sebagai persiapan menyambut HUT RI ke-75.

Kegiatan ini dikoordinir oleh Kasubbag Umum dan Keuangan, Hardi Susanto, S.E.Sy. Hari Ulang Tahun Republik Indonesia biasanya dimeriahkan dengan berbagai pagelaran dan acara. 

Meskipun dengan adanya pandemic covid-19 ini tidak membuat semangat kemerdekaan kemudian menjadi luluh. Dalam surat yang telah disebutkan diatas, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan oleh Pengadilan Agama Bengkalis.

Di temui  di sela-sela pemasangan umbul-umbul, Hardi Susanto, S.E.Sy., mengungkapkan  bahwa di era new normal ini, sebaiknya  peringatan Hut ke-75 Kemerdekaan RI hendaknya dirayakan secara sederhana, namun tetap khidmat. 

Yang terpenting menurut beliau momen HUT Kemerdekaan ini menjadi kilas balik mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur demi memperjuangkan kemerdekaan bangsa.

Besar harapan untuk HUT RI ke-75 ini, wabah covid-19 sudah tidak ada lagi agar seluruh masyarakat Indonesia khususnya Keluarga Besar Pengadilan Agama Bengkalis serta Masyarakat Kabupeten Bengakalis diberikan perlindungan serta kesehatan.

*** Tim Redaksi PA Bengkalis ***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun