Kegiatan ini terlihat sederhana dan mudah dilakukan secara mandiri atau berpikir cukup dengan menyewa layanan team building yang umum ditemui di tempat-tempat wisata. Namun dalam keadaan serba terbatas seperti sekarang ini, sebaiknya perlu berhati-hati, karena apabila kita salah dalam pelaksanaanya maka yang terjadi adalah sebaliknya, kita hanya akan membuang-buang uang tanpa memperoleh hasil yang optimal. Karena itu pilihlah perusahaan yang memang memiliki kompetensi dan berpengalaman dalam pelaksanaan virtual team building.
Jadi jangan tunda kesempatan Anda untuk mengadakan virtual team building, karena saat inilah waktu yang tepat untuk membangun dan menjaga team supaya tetap kompak. Di saat kondisi ekonomi sedang tidak kondusif, cara terbaik yang dapat dilakukan perusahaan adalah memperkuat team yang ada, sehingga pada saat ekonomi pulih dan kondisi kembali normal, maka team yang kompak akan selangkah lebih maju menuju kinerja yang terbaik untuk perusahaan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H