Mohon tunggu...
am um smadita
am um smadita Mohon Tunggu... Guru - Asistensi Mengajar Universitas Negeri Malang 2023/2024

Pengalaman terbaik selama kegiatan Asistensi Mengajar di SMAS Diponegoro Tumpang

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kemeriahan Bulan Bahasa di SMAS Diponegoro Tumpang

6 Desember 2023   14:46 Diperbarui: 8 Desember 2023   07:23 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1. Lomba Baca Puisi (Dokpri)

      3. Lomba Singing Contest 

Pelaksanaan lomba ini bertujuan untuk mencari bakat-bakat yang terpendam. Bapak Moch. Fahmi H, S.Pd, M.Pd., menyampaikan bahwa siswa-siswi yang sudah pernah menjuarai lomba tidak diperbolehkan untuk mengikuti lomba ini untuk memberikan kesempatan kepada yang lain. Setiap peserta memiliki kesempatan untuk memilih lagu bebas sesuai keinginan dan kesukaannya. Kriteria penilaian dalam lomba ini diantaranya teknik vokal, vokal, interpretasi, dan penampilan. Adapun pemenang dalam lomba Singing Contest yaitu Juara 1 dimenangkan oleh Reyhan Rachmad Dani Kelas XI-F, Juara 2 dimenangkan oleh Chelsea Maulidia Aprilinda Kelas XII-Bahasa, dan Juara 3 dimenangkan oleh Renata Kelas XII-IPS 2. 

Gambar 3. Lomba Singing Contest (Dokpri)
Gambar 3. Lomba Singing Contest (Dokpri)
"Melalui lomba ini saya bisa mencari bakat baru karena sebagai pembina ekstrakurikuler Banjari saya sangat membutuhkan data siswa-siswi yang memiliki bakat di bidang ini. Selain itu, saya berharap melalui lomba ini kepercayaan diri mereka akan semakin meningkat", ujar Pak Fahmi. 

        4. Lomba Wawasan Kebangsaan

Lomba wawasan kebangsaan ini dilaksanakan secara berkelompok dengan anggota sebanyak 2 orang yang merupakan perwakilan dari masing-masing kelas. Bapak Andika Kurniawan, S. Hum., menyampaikan tujuan diadakannya lomba ini yaitu untuk menumbuhkan semangat dan mengingatkan siswa-siswi terkait jiwa kebangsaan. Kriteria penilaian lomba ini berdasarkan perolehan nilai tertinggi di setiap babaknya untuk masing-masing tim. Terdapat 3 babak dalam perlombaan ini diantaranya babak penyisihan, babak semi final, dan babak final. Adapun pemenang dalam lomba wawasan kebangsaan ini yaitu Juara 1 diraih oleh Kelas X-A, Juara 2 diraih oleh Kelas XI-D, Juara 3 diraih oleh kelas X-D. 

Gambar 4. Wawasan Kebangsaan (Dokpri)
Gambar 4. Wawasan Kebangsaan (Dokpri)

"Dengan adanya lomba ini, meskipun tidak dapat juara dapat dijadikan sebagai acuan kedepannya atau pengalaman, semoga para pemenang bisa melanjutkan perlombaan ini ke tingkat berikutnya," ujar Pak Andika.

        5. Lomba Cinematography/Sinematografi

Lomba cinematography kali ini mengangkat tema sekolahku. Bapak Johan Andri P. S.Kom. menyampaikan bahwa pemilihan tema tersebut karena beliau ingin membuat siswa-siswi mengerti dan lebih mengenal sekolahnya. Kriteria penilaian dalam lomba ini yaitu, orisinalitas, kreativitas, teknik pengambilan gambar, teknik editing, penggunaan tata bahasa yang baku dan jelas serta harmoni antara video dan musik. Adapun pemenang dalam lomba ini yaitu Juara 1 diraih oleh Kelas XII-IPS 1, Juara 2 diraih oleh Kelas XII-IPS 3 dan Juara 3 diraih oleh Kelas XII Bahasa serta Harapan 1 diraih oleh Kelas XI-MIPA 1.

"Saya sangat bangga, karena ternyata siswa-siswi mampu menjadikan sekolahnya sebagai karya yang mencerminkan bahwa sekolah kita dapat mencetak siswa-siswi yang kreatif dalam berkarya", ujar Pak Johan.

Selain beberapa lomba tersebut, mahasiswa AM juga berpartisipasi aktif dalam kegiatan Jalan-Jalan Sehat (JJS) bersama warga sekolah. Rute kegiatan JJS ini sejauh  4 km mengelilingi beberapa desa di Kecamatan Tumpang. Antusiasme seluruh warga sekolah sangat terlihat terutama ketika melewati sungai dengan bantuan jembatan kecil karya anak pramuka. Bapak Mohammad Solikin S.Pd. menyampaikan bahwa pemilihan rute tersebut dipertimbangkan dari segi keamanan rute yang terhindar dari jalan raya. Selain itu, agar seluruh warga sekolah dapat mengenal lingkungan dan kampung-kampung di sekitar sekolah dengan pemandangan yang asri dan udara yang sejuk. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun