6. Akhirnya setelah saya sempat tertidur satu jam dalam buayan yang sangat tidak nikmat sekali *meluk tas tepatnya yang berisi baju gegara nginep di kantor*, pintu dibuka tepat pukul 18.30 dan antrian masuk sudah mengular sampai teras luar! Seluruh tas pengunjung diperiksa satu persatu, sesuai dengan peraturan yang ada.... mau tau? capek, kebanyakan nulis... liat aja di balik tiketnya...
Di balik tiketnya, yang tertulis adalah PERATURAN! dan itu SEMUANYA!
Bagian selanjutnya adalah: apa yang terjadi didalam?
No Camera, No Sound Recording! yang ketauan ketangkep lho! Jadi ngga ada foto di sini, maaf ya Kompasianers...
Oke mulai dari nomor 1 lagi...
1. Sajian lagu 2 jam nonstop dengan 24 Setlist, termasuk satu lagu vocaloid dari produser lokal Indonesia.
Listnya : Kocchi Muite Baby, Marginal (lagu favorit), Love Colored Ward, Colourful x melody (Best III), Fire flower,Butterfly on your right shoulder (Best II), Melancholic, Kokoro (Best I), Torinoko city, Musunde hiraite rasetsu to mukurou, Romeo and cinderella, Piano x forte x scandal,Pane Dhiria, Thousand year solo, PoPiPo, White the snow princess, Venus di ujung jari (lagu Indonesia), Double lariat, Luka luka night fever, Himitsu Keisatsu, Yellow,Hatsune Miku no Gekishou, dan Melt.
Sedangkan ada 3 lagu enchore, yaitu Tell your world (BEST OF THE BEST), Miku miku ni shite ageru dan Letter song.
Ada kisah menarik saat Tell Your World diputar, karena saya sudah menyukai lagu ini sejak 3 tahun lalu saat pertamakali digunakan pada salahsatu komersial di Jepang. Meskipun waktu itu belum full version, tapi udah merinding dibuatnya. Tema iklannya bagaimana seluruh dunia bersatu karena Hatsune Miku, dan menampilkan cuplikan beberapa konser Miku di luar negeri dalam iklan tersebut.
Akhirnya saya bergumam, suatu hari saya harus bisa nonton konser Miku, di Indonesia ataupun di Jepang sekalian. Alhamdulillah... ternyata doa kecil itu terjawab 3 tahun kemudian... Selama lagu itu diputar saya bersyukur pada Allah dan seketika senang! *ngga tau mesti nulis apa lagi, pokoknya seneng banget!
2. Visual yang kata Syahrini "Cetar Membahaya" eh... Cetar Membahana...
Didukung oleh kru yang sangat berpengalaman serta efek lampu *yang dalam perkiraan saya menyedot berjuta watt* serta background LCD yang baru saya lihat kali ini *karena di konser miku yang lainnya saya jarang lihat benda yang satu ini* membuat konser ini indah dipandang mata. Ditambah Miku dkk yang gerakannya halus dan nyata! Hountoni! Rearu desu!
3. Lagu yang dibawakan secara live.
Untuk ini saya speechless, bagaimana menggabungkan suara vocaloid dan timing bermain band yang cocok dan sesuai... saya bingung... ditambah mesti menghafal sekitar 27 lagu totalnya! Hanya dengan 4 orang dan itu NONSTOP 2 jam! Subhanallah... dan itu semua laguya berbeda...
padahal untuk konser sendiri aja yang cuma 20 lagu udah susah ngafal partitur dan koreonya, ini 27 lagu lho... SALUT! untuk semua pemain bandnya :D
4. Ayunan lightstick dimana-mana... seakan-akan emang beneran konser *emang beneran lho! *berasa mimpi...
Akhirnya kami semua keluar selamat dari Cendrawasih Room tepat pukul 21.30
Pesan buat Miku:
"Dateng lagi ya ke Indonesia, kapanpun kamu mau, kami akan tetap menanti. Jikalau nanti saya bisa mengunjungimu ke Jepang, jangan lupa sambut dengan ramah ya :D"
Sincerely - Akbar Muhibar
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H