Di zaman yang sedemikian canggih, rugi kita bila tidak memanfaatkan kemudahan yang dapat ditawarkan oleh berbagai fasilitas gratis di zaman sekarang. Alat-alat yang akan kita bahas tidak hanya dapat memudahkan pekerjaan guru saja, namun juga apapun yang sekiranya relevan dalam penggunaannya. Terkadang imajinasi kita lebih membatasi daripada kemampuan teknologi yang tersedia untuk kita saat ini.
1. Tome: Slideshow, PPT, Presentasi? Simpel aja!
Seringkali kita dituntut untuk menyampaikan presentasi, dan tidak jarang bahkan mendadak. FEAR NOT, COLLEAGUES! Di sini ada alat untuk membuat presentasi dengan cepat dan simpel. Caranya tinggal bilang saja Anda mau membuat presentasi tentang apa, nanti dia yang menyusun slide-nya. SWOOSH! langsung jadi.
Perlu diperhatikan:
Penggunaan Tome ini lebih ideal untuk mem-brainstorming ide. Bisa juga langsung dipakai bila sesuai, tapi alangkah baiknya ditambah-kurangi dulu agar informasi yang disampaikan dapat dipertanggungjawabkan.
2. ChatGPT: Rekan Kerja Online
Ini primadona yang dewasa ini sedang booming. Dia ini simpelnya adalah chatbot. Chatbot ini bisa kita ajak ngobrol, sharing dan bahkan bertukar informasi.
Perlu diperhatikan:
Proceed with caution. Tidak semua yang dinyatakannya akurat dan terpercaya. Semua statement yang memantik rasa penasaran Anda terkait informasi yang dia berikan masih perlu di-crosscheck.
3. Bing AI: Resepsionis Online
Buatan Microsoft. Karena posisi yang menguntungkan dari kedua belah pihak (Microsoft dan OpenAi, pembuat ChatGPT), belakangan Bing, yang memang sudah ada sejak dulu “dikawinkan” dengan ChatGPT.
Fungsinya hampir PERSIS dengan ChatGPT. Bedanya, ia memiliki akses ke internet. Dengan demikian, tergambarlah kelebihan yang mungkin ia tawarkan; ia mampu mencarikan referensi dari internet. Dan dia juga punya tiga mode: kreatif, imbang, dan tepat.
Perlu Diperhatikan:
Kelebihan dan kekurangan kurang lebih sama dengan ChatGPT karena Bing kurang lebih memakai teknologi yang sama di baliknya. Hanya saja, sama kasusnya seperti ChatGPT, Anda masih perlu melakukan crosscheck. Karena sudah disediakan link referensi harusnya lebih mudah, bukan? Tidak selalu. Justru karena dia menyertakan referensi, tidak jarang kita bercukup diri dengan statement yang ia nyatakan tanpa mengecek ulang dengan memeriksa apakah sumber referensi tersebut dapat dipercaya atau tidak.
4. Image Creator: Pelukis Pribadi
Alat ini, juga buatan Microsoft, memungkinkan Anda untuk membuat gambar yang tidak tersedia di internet hanya dengan input kata! Psst… Sedikit spoiler: Di Bing AI Anda juga bisa minta dibikinin gambar, loh. Langsung di kotak chat Anda –keduanya, Image Creator dan Bing AI saling terintegrasi.
Perlu Diperhatikan:
Karena gambar yang dihasilkan merupakan hasil proses dari data yang luar biasa banyaknya, terkadang gamabr dapat menghasilkan sesuatu yang merupakan buah dari bias masyarakat modern. Maka diharapkan kita dapat lebih bijak dalam memiliki gambar apa yang tepat untuk disajikan kepada para peserta didik kita. Selain itu, memang agak sulit untuk menghasilkan gambar yang bagus sesuai harapan. Maka tidak jarang proses mencari gambar yang tepat ini menuntut kita untuk lebih bersabar.