Mohon tunggu...
amirmahmuda
amirmahmuda Mohon Tunggu... Administrasi - Writing on the wall

Fall in love with badminton. ig: aamirmahmuda

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Loloskan Tiga Wakil di Final, Indonesia Berpeluang Juara Umum di Hylo Open 2021

7 November 2021   07:12 Diperbarui: 7 November 2021   07:26 438
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jepang kembali menempatkan satu wakil di final, ketika Rin Iwanaga / Kie Nakanishi sukses menaklukan pasangan muda Indonesia Ribka Sugiarto / Siti Fadia dengan 2 game langsung.

Pada game pertama, pasangan Indonesia sebenarnya berpeluang untuk memperoleh kemenangan ketika unggul jauh 9-14 atas pasangan Jepang. Namun, Rin/Kie sukses mengahsilkan 6 poin beruturut-turut hingga membalikan keadaan 15-14. Kemudian Rin/Kie terus mendominasi pertandingan hingga mengamankan game pertama, 21-17. 

Pada game kedua, Rin/Kie tetap mendominasi pertandingan hingga memastikan tiket final dengan menang 21-16. Rin/Kie akan menantang teman senegaranya, Chisato/Aoi. Diatas kertas, Rin/Kie berpeluang menjadi juara karena saat ini berada dirangking 60 dunia, sedangkan Chisato/Aoi di rangking 68 dunia.

Singapore buat kejutan, tempatkan 2 wakil di sektor tunggal.

Di sektor tunggal putri, Yeo Jia Min menaklukan unggulan 3 asal Canada, Michelle Li lewat pertandingan 3 game.pada game pertama, Yeo menang mudah atas Michelle sehingga menutup game pertama dengan skor 21-12.

Pada game kedua, kejar-kejaran poin berlangsung sengit. Yeo sempat unggul 22-21 untuk memastikan 1 tempat di final, namun Michelle tetap tampil ngotot dan memaksakan rubber dengan skor 23-25.

Pada game penentuan, Yeo kembali menunjukan performa terbaiknya dengan mengungguli Michelle 21-12.

Di final Yeo akan menghadapi wakil dari Thailand, Busanan. Busanan sukses menaklukan teman senegaranya, Phitayyat dengan pertandingan 3 game, 16-21; 21-17; 21-18.

Di atas kertas, Busanan lebih unggul dibanding Yeo. Busanan berperingkat 14 dunia sedangkan Yeo berperingkat 24. Namun secara head to head, Yeo mengungguli Busanan dengan 1-0. 

Disektor tunggal Putra, Singapore kembali menempatkan satu wakil, Loh Kian Yew yang sebelumnya sukses menundukan pemain India, Laksha Sen dengan pertandingan 2 game langsung, 21-18; 21-12.

Di final, Loh akan ditantang unggulan 2 asal Malaysia, Lee Ji Zia yang memastikan tiket final setelah menaklukan pasangan India lainnya, Srikanth Kidambi 21-19; 22-20.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun