Mohon tunggu...
Amilatur Rohma
Amilatur Rohma Mohon Tunggu... Mahasiswa - Physics Student | Content Writer | Social Media Enthusiast

A Marketer who enthusiasting on writing. Menulis untuk menyampiakan hal yang tak mampu diucapkan oleh lisan

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Ini 5 Barang Impor Cina Paling Berpeluang Bisnis di Indonesia!

27 Mei 2023   17:06 Diperbarui: 27 Mei 2023   17:13 2762
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Barang Made In China (source:pixabay)

Sudah menjadi rahasia umum kalo sebagian besar barang-barang di sekeliling kita adalah buatan Cina. Ga peraya? Oke, sekarang coba cek beberapa perkakas dan perabotan elektronik di rumah kamu. Pastinya tidak susah menemukan tag MADE IN CHINA dalam kemasan atau pada barang itu sendiri.

Sekarang kita bergeser ke media sosial. Pasti kita tidak asing dengan banyaknya barang-barang unik dengan tampilan memanjakan mata dari Cina yang banyak direview oleh para influencer sosial media. Terlebih iklannya lucu dan ada di mana-mana. Masalah harga jangan ditanya. Barang buatan Cina terkenal dengan harganya yang miring dan terjangkau untuk semua kalangan. Uniknya, meskipun dibandrol dengan harga cukup murah tapi kualitasnya tidak kalah saing dengan barang impor dari negara lain.

Hingga kini, barang dari Cina masih menjadi komoditas non-migas yang paling banyak yang diimpor Indonesia. Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan nilai impor dari Cina di Indonesia tahun 2022 saja mencapai US$67,16 miliar atau setara dengan 34,07% dari total impor nonmigas sepanjang 2022. Itu artinya lebih dari seperempat produk impor yang didatangkan ke Indonesia adalah berasal dari Negeri Tirai Bambu tersebut.

Nah, saking besarnya pasar barang Made In China tentu mendatangkan peluang bisnis di Indonesia. Pasalnya tidak perlu modal banyak untuk memulainya. Menariknya lagi, barang tersebut bisa dijual dua kali lipat bahkan lebih dari harga aslinya. Sebagai contoh, lampu hias LED 3D Acrylic dari Cina seharga 17.000 rupiah rata-rata dijual jadi 69.000 rupiah di market Indonesia. Atau soft case silicone TPU seharga 6.500 rupiah (alibaba.com) bisa dijual hingga untung 6 kali lipat jadi 40.000 rupiah. Cuan ga tuh? 

Tulisan ini bukan bertujuan untuk mempromosikan produk Cina tentunya, namun membuka mata tentang betapa besar pasar bisnis barang impor dari Cina di Indonesia yang bisa dicoba untuk jadi lahan bisnis. Untuk kamu yang ingin membuka bisnis barang dari Cina, inilah beberapa produk yang bisa dijadikan ide bisnis jualan.

1. Barang Elektronik

Produk elektronik (source: alibaba)
Produk elektronik (source: alibaba)

Faktanya, produk elektronik dari Cina cukup menguasai pasar Indonesia. Sebut saja berbagai brand terkenal seperti Oppo, Vivo, Huawei, Realme dan Xiaomi mendominasi penjualan hp paling laris di Indonesia. Salah satu keunggulan produk elektronik ini adalah harganya yang cenderung ramah kantong dan  rata-rata telah dilengkapi dengan fitur yang canggih. Tak hanya memproduksi telepon seluler, beberapa merek-merek tersebut juga mengeluarkan produk seperti smartwatch, LED TV, Power bank, action cam, air purifier dan masih banyak lagi produk elektronik lain yang diminati oleh masyarakat Indonesia.

2. Pakaian

Selain barang elektronik, pakaian dari Cina juga laku keras nih di Indonesia. Desain baju kekinian yang dibandrol dengan harga murah menjadi salah satu faktor larisnya produk fashion dari Cina. Beberapa jenis fashion yang digemari masyarakat Indonesia adalah sweter, dress, celana, blazer, oversized t-shirt, crop top dan kemeja. Produksi Cina juga dikenal andal dalam mereplika barang bermerek biar terlihat seperti aslinya sehingga cocok untuk konsumen yang ingin tampil modis tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

Produk fashion (source: alibaba)
Produk fashion (source: alibaba)

3. Perlengkapan Rumah Tangga

Barang dan perlengkapan untuk kebutuhan rumah tangga sehari-hari juga menjadi produk yang banyak digemari orang Indonesia. Banyak produk dari Cina dengan fungsi untuk menunjang kegiatan di rumah sehari-hari tanpa membuat ribet. Jujur saja, barang- barang Cina sering viral di media sosial. Misalnya saja alat masak portable, meja dan kursi portabel yang bisa jadi lemari dan lemari.  Desainnya yang out of the box dengan tampilan warna-warni cerah membuat daya tarik tersendiri.

Produk rumah tangga portabel yang digemari pasar Indonesia (source: alibaba)
Produk rumah tangga portabel yang digemari pasar Indonesia (source: alibaba)

4. Skincare dan kosmetik

Produk kecantikan (source: alibaba)
Produk kecantikan (source: alibaba)

Produk kecantikan impor ga melulu mahal kok. Skincare dan kosmetik dari China misalnya. Di e-commerce kita dapat menjumpai produk skincare dan make up dibandrol dengan harga mulai 5 ribuan hingga ratusan ribu. Tren make up douyin, sebuah tren make up yang segar khas ala Asia Timur seperti Cina dan Korea Selatan juga turut mempopulerkan produk kosmetik dari negara Tembok Besar ini. Tentunya dengan tren dan animo masyarakat yang kuat terhadap produk perawatan kulit dan kosmetik ala Cina bisa dijadikan peluang besar untuk bisnis di Indonesia.

5. Aksesoris handphone

Kalau ini jangan ditanya lagi. Pasti kita tidak asing dengan banyaknya marketplace atau toko yang menjual aksesoris handphone dari Cina, seperti soft case, hard case, tempered glass, anti crack, kabel data, headphone dan sebagainya. Dengan harga yang cukup terjangkau kamu bisa mendapatkan aksesoris hape dengan berbagai bentuk dan karakter yang lucu. Tentunya barang-barang seperti ini banyak digemari masyarakat Indonesia  dari berbagai kalangan dan usia.

Aksesoris handphone (source: alibaba)
Aksesoris handphone (source: alibaba)

Itulah rekomendasi barang impor dari Cina yang bisa jadi peluang bisnis di indonesia. Sebenarnya masih banyak sekali barang-barang Cina yang murah dan digemari orang Indonesia seperti perlengkapan hewan peliharaan, mainan dan aksesoris fashion. Pastinya sebelum memulai usaha bisnis impor, kamu perlu mengetahui terlebih dahulu produk apa yang bakal jadi bisnismu agar tidak akan kesulitan dalam memilih produk yang akan dijual di Indonesia. Selain itu, regulasi impor saat ini juga berbeda-beda untuk kategori barang berbeda sehingga kamu harus jeli untuk memutuskan akan mengimpor barang apa. Bagaimana, kamu tertarik dan ingin mencoba?

Tulisan ini saya tulis dan sudah pernah dipublikasikan di ancalagistic.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun