- Topi, sun glass, jas hujan, dan atau payung: antisipasi cuaca terik ataupun hujan
-Gunakan sunblock secukupnya
3. Carrier /Ransel yang dengan kapasitas kecil/ sedang dan ringan + tumbler air minum minimal 600 mlÂ
Karena jalur trekking cukup panjang, dari Ciboleger ke Kampung Marengo Badui Luar sekitar 2,9 km dengan elevasi menantang. Siapakan ruang ransel kosong secukupnya untuk membeli oleh-oleh khas badui (Beli saat trekking pulang)
4. Spot rekomendasi di Badui Luar:
- Jembatan Akar:Â
jembatan yang terbuat dari akar pohon raksasa, yang dijalin secara manual dan sangat indah. Jembatan ini merupakan jembatan akar pohon yang terbesar di desa Badui. Selfie photo  di atas jembatan akar ini merupakan salah satu spot foto paling favorit.
Dibawah jembatan ini terdapat muara sungai yang sangat indah dengan pemandangan alam yang sangat luar biasa. Anda dapat bermain air atau cuci muka dan bersantai sejenak di sekitar sungai ini