Budaya Korea memang sudah berkembang dan populer di Indonesia, khususnya Korea Selatan. Banyak warga Indonesia yang menyukai hal-hal bertema Korea, mulai dari musik, film, fashion, hingga kuliner. Makanan korea banyak dihadirkan di berbagai restoran Indonesia, dengan cita rasa yang asli.Â
Tren makanan yang populer di Korea sangat diterima baik oleh masyarakat Indonesia, yang biasanya dikenal melalui drama-drama korea yang banyak ditonton. Selain itu, cita rasa makanan khas Korea juga mudah diterima oleh selera lidah masyarakat Indonesia.Â
Masing-masing hidangan makanan ini mempunyai cita rasa khas yang bisa menjadi pengalaman menarik bagi lidah masyarakat Indonesia
Lalu, apa saja makanan Korea yang wajib dicoba?
KimchiÂ
Kimchi atau kimchee adalah makanan khas Korea yang diolah dari sayuran yang telah difermentasi dengan aneka bumbu rempah khas lainnya. Kimchi memiliki rasa pedas dan asam dengan kombinasi sayuran sawi, lobak, dan timun.Â
Bumbu kimchi diolah dari hasil cabe, bawang putih, bawang bombay, jahe, saus ikan, dan pasta udang. Makanan khas Korea ini mampu bertahan dalam waktu lama asal diletakkan di lemari es. Korea juga banyak menjual kimchi kemasan yang mudah disajikan kapanpun.Â
Kimbap
Bentuk kimbap sekilas mirip dengan makanan khas Jepang, sushi. Namun, kimbap dibuat dari bahan nasi yang dicampur dengan sayur-sayuran seperti wortel, timun, serta tambahan daging ayam atau ikan yang diiris tipis. Semua bahan disusun menumpuk kemudian digulung dengan balutan rumput laut kering.Â
Biasanya, kimbap disajikan dengan dipotong-potong dan dilengkapi saus asin. Masyarakat Korea umumnya mengkonsumsi kimbap untuk bekal makan siang. Kimchi juga bisa disajikan dalam bentuk kimchi stew, pancake kimchi, sup kimchi, dan nasi goreng kimchi.
BimbimbapÂ
Berbeda dengan kimbap, makanan khas Korea Selatan bibimbap ini merupakan sajian nasi putih hangat, yang dikombinasi dengan namul, gochujang, doenjang, dan kecap di atasnya. Makanan tradisional Korea ini telah merambat ke banyak negara lainnya. Kamu bisa juga menyajikannya dengan tambahan keju dan sosis.Â