Mohon tunggu...
AMELIANA SALSABILA
AMELIANA SALSABILA Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi Menulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Peran Agama dalam Bidang Kesehatan: Perilaku Hidup Sehat dalam Agama Islam

1 Februari 2023   13:11 Diperbarui: 1 Februari 2023   13:15 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Peran Agama dalam Bidang Kesehatan : Perilaku Hidup Sehat dalam Agama Islam

 

Agama di dunia sangatlah beragam. Mulai dari agama Islam, Kristen, Hindu, Buddha, dan Konghucu merupakan beberapa agama yang terkenal di dunia, serta banyak agama lain yang dianut oleh masyarakat di dunia ini. Dalam agama tersebut pasti memiliki banyak peranan dan aturan dalam kehidupan manusia. Salah satunya mengatur dalam bidang kesehatan.

Agama sangat berperan penting dalam kehidupan manusia. Agama juga dapat meningkatkan dalam kesehatan dan kesejahteraan kehidupan manusia. Karena dalam beragama akan menimbulkan rasa kebersamaan, dukungan, dan menawarkan bimbingan.

Dalam setiap agama terdapat beberapa aspek kehidupan yang di atur dengan baik. Salah satunya yang ada di agama Islam, banyak hal-hal aturan secara besarnya seperti beribadah, pola kehidupan yang sehat, pekerjaan, berpuasa, hingga sampai pada hal-hal kecil dalam kehidupan sehari-hari seperti berpakaian, ketika keluar rumah, masuk kamar mandi, dan lain-lain.

Di setiap agama memiliki cara tersendiri dalam beribadah. Dalam agama Islam tak lepas dari banyaknya kenikmatan yang telah diberikan Allah SWT, salah satunya nikmat sehat. Tanpa adanya jasmani dan rohani yang sehat manusia tidak bisa melakukan aktivitasnya dengan baik. Oleh karena itu, adanya nikmat sehat inilah yang harus di syukuri dari pemberian Allah SWT.

"Sesungguhnya Allah senang melihat bekas nikmat yang ia berikan kepada hamba-Nya." (HR. Tirmudzi dan Hakim, Imam Suyuthi meng-hasan-kannya).

Agama Islam banyak mengajarkan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari berolahraga, mengonsumsi makanan yang baik, dan berpuasa. Bukan hanya itu, ibadah kepada Allah juga banyak memberikan manfaat secara jasmani dan rohani manusia. Beribadah kepada Allah merupakan salah satu olahraga yang baik karena terdapat gerakan-gerakan shalat yang mengandung manfaat untuk kesehatan tubuh.

Pada dasarnya shalat merupakan ibadah yang dicintai Allah karena shalat dapat mendekatkan diri kepada-Nya serta bermanfaat untuk kesehatan mental dan fisik secara menyeluruh. Seperti pada awal gerakan shalat yaitu takbiratul ikhram dapat mencegah beberapa penyakit pada persendian seperti rematik, membuat oksigen dalam tubuh menjadi optimal. Kemudian dalam posisi sujud dapat melancarkan peredaran darah serta beberapa keluhan seperti nyeri pinggul, nyeri telapak kaki, nyeri tulang belakang, dan nyeri dengkul.

Tidak hanya itu, ketika mengonsumsi makanan dan minuman juga telah di atur dalm Islam. Dalam agama Islam telah diatur makanan dan minuman yang dikonsumsi tersebut tidak mengandung bahan yang haram. Dalam firman Allah yang artinya :

"Dan makanlah makanan yang halal lagi baik dari apa yang Allah telah rezekikan kepadamu, dan bertakwalah kepada Allah yang kamu beriman kepada-Nya." (Q.S. Al-Maidah ayat 88).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun