Mohon tunggu...
Amelia liza Ananda
Amelia liza Ananda Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

badminton

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Perbandingan Khalifah Utsman Bin Affan dengan Capres dan Cawapres

5 Februari 2024   14:58 Diperbarui: 5 Februari 2024   14:58 36
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

1. UTSMAN BIN AFFAN
Khalifah adalah pemimpin umat islam yang meneruskan kepemimpinan rosulullah SAW sebagai kepala Negara dan mengatur sistem kenegaraan setelah rosulullah SAW wafat. Utsman bin affan menjadi khalifah ketiga setelah menggantikan umar bin khattab yang telah wafat. Pemerintahan utsman bin affan pada dasarnya tidak jauh berbeda dari khalifah sebelumnya. Masa kepemimpinan Utsman bin affan berlangsung selama 12 tahun. Banyak wilayah yang di kuasai oleh pemerintahan islam pada masa kepemimpinan ustman bin affan. Ustman bin affan di bantu oleh lembaga-lembaga di setiap bidang dalam pemerintahan. Bidang pemerintahan pada zaman ustman bin affan berjalan dengan sangat sangat baik, hal itu terbukti dengan masyarakatnya yang hidup makmur dan sejahtera serta perluasan wilayah dan infrastruktur yang memadai. Bahkan pembukuan al-quran adalah suatu hasil dari khalifah utsman bin affan. Kepemimpinan utsman bin affan berakhir setelah tragedi pembunuhan utsman bin affan. faktor yang menyebabkan pembunuhan utsman yaitu: kemakmuran dan pengaruhnya pada masyarakat, karakter perubahan social pada masa pemerintahan utsman bin affan, penggunaan berbagai strategi untuk membangkitkan kemarahan rakyat. Membangkitkan kemarahan umat islam adalah mempropagandakan berbagai isu tentang pemerintahan khalifah utsman bin affan. ide untuk melakukan fitnah terhadap pemerintahan utsman bin affan adalah Abdullah bin saba'. Lalu Abdullah bin saba' dan pengikutnya melakukan fitnah kepada umat islam agar tidak setuju dengan pemerintahan utsman bin affan.

2. ANIES BASWEDAN dan MUHAIMIN ISKANDAR
Presiden adalah gelar umum untuk kepala Negara di sebagian besar republik. Presiden suatu Negara secara umum, ialah kepala pemerintahan dan pemimpin fondamental Negara atau kepala Negara seremonial. Adapun tugas seorang presiden adalah memegang kekuasaan pemerintahan Negara berdasarkan undang-undang dasar (UUD).
Annies baswedan adalah calon presiden Indonesia nomor urut 01. Dan muhaimin iskandar sebagai wakil presiden. Anies baswedan dikenal sebagai figur pemimpin yang visioner , cerdas, amanah serta merakyat dan citra positf. Kepemimpinan anise sejak menjabat menjadi Gubernur DKI Jakarta pada Oktober 2017 membawa inovasi dan kemajuan bagi ibu kota Negara Indonesia dengan berbagai penghargaan sejak tahun 2021.
Muhaimin iskandar adalah calon wakil presiden dari Anies baswedan. Muhaimin iskandar di kenal sebagai cak imin yang merupakan seorang politikus yang memiliki reputasi kuat di lingkungan Nadhatul Ulama (NU) dan partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Karier politik yang cemerlang serta kepemimpinnnya yang dinamis menghantarkannya menjadi figur yang patut di perhitungkan.
2. PRABOWO SUBIANTO dan GIBRAN RAKABUMING
Prabowo subianto adalah calon presiden nomor urut 02. Dan calon wakilnya adalah Gibran rakabuming. Prabowo di kenal sebagai pribadi yang tegas dan berani karena beliau adalah mantan seorang Militer yang bergelar Letnan Jendral TNI. Prabowo memiliki banyak kelebihan diantaranya beliau mampu menguasai beberapa bahasa asing seperti bahasa Inggris, Prancis, Jerman, dan Belanda. Karekteristik kepimpinan prabowo yakni kualitas kinerja yang baik, tinggi, dan loyalitas kepada bangsa dan Negara.

Gibran rakabuming adalah calon presiden dari prabowo. gibran mulai terjun di dunia politik pada tahun 2020 dengan mengikuti pilkada di solo dan bergabung dengan partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P). Gibran juga memiliki rekam jejak sebagai pebisnis. Gibran mempunyai sifat yang imajinatif dan mampu berpikir secara abstrak.
3. GANJAR PRANOWO DAN MAHFUD MD
Ganjar pranowo adalah calon presiden nomor urut 03. Dan wakilnya adalah Mahfud MD. Ganjar pernah menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah periode pertama pada tanggal 23 Agustus 2013 dan periode kedua pada tanggal 5 september 2018. Ganjar memiliki gaya kepemimpinan yang unik seperti milenial yang di nilai produktif, efisien, dan dinami.
Mahfud MD adalah calon wakil presiden dari Ganjar pranowo. Mahfud pernah menjabat sebagai ketua makhamah konstitusi. Mahfud memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda dengan kepemimpinan yang lainnya, terutama dalam hal sikap antisipatif, dan reaksi cepat terhadap berbagai kasus.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun