Mohon tunggu...
Amazing Indonesia
Amazing Indonesia Mohon Tunggu... -

AMAZING INDONESIA is an portal and community about tourism, travel, and destinations to Indonesia. Read more about us at www.travelindonesia.org . We are an independent foundation of team-writer, journalist, and the manager of the most powerful and awards winning Indonesian travel and tourism information websites.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Ulasan Kepulauan Togean

1 Juli 2013   20:19 Diperbarui: 24 Juni 2015   11:09 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Daratan Kepulauan Togean

Tak cuma pemandangan pantainya dan kekayaan bawah lautnya yang menakjubkan, keindahan daratan Kepulauan Togean juga akan membuat Anda takjub. Selain berupa jajaran kepulauan, Togean juga memiliki daratan besar yang melindungi kekayaan alam yang masih asri. Terdapat 6 pulau besar yang termasuk ke dalam wilayah Kepulauan Togean. Seperti Pulau Batudaka, Pulau Togean, Pulau Waleakodi, Pulau Unauna, Pulau Waleabahi dan Pulau Talatakoh. Wilayah daratan Kepulauan Togean seluas 10.659 Hektar menjadi Hutan Lindung bagi flora dan fauna yang ada di dalamnya.

Mengunjungi Taman Nasional Kepulauan Togean, Anda akan melintasi pulau-pulau yang berjejer. Dari berbagai sudut, Anda akan menemui keasrian hutan dengan pepohonan yang rimbun, tentu saja dengan udara yang masih segar dan sejuk. Daratan Kepulauan Togean juga menjadi tempat berlindung dan berkembang biak bermacam-macam satwa. Seperti Rusa, Kuskus, Tarsius Tumpara, Ketam Kenari (Birgus latro), dan lain sebagainya. Jika beruntuk, Anda bisa menyaksikan kehidupan fauna endemik Pulau Togean. Seperti Biawak Togean (Varanus salvator togeanus), Kera Togean (Macaca togeanus), dan Babi Rusa Togean (Babyrousa babirussa togeanensis). Tak jarang Anda akan mendengar teriakan dan kicauan burung-burung. Karena ada sekitar 90 jenis burung yang dilindungi dan berkembang biak di rimbunan hutan pulau ini.

Diantara gunung-gunung yang tinggi daratan Kepulauan Togean, Anda juga bisa mengunjungi Kawah Gunung Colo yang ada di Pulau Unauna. Selain itu Anda juga bisa berpetualang mengunjungi tempat-tempat yang lain, seperti Gua-gua, Sungai yang masih jernih, Air Terjun, Pantai-pantai, dan Sumber Air Panas. Serta berinteraksi dengan masyarakat di pemukiman Suku Muna dan Suku Bajo (di daerah pesisir) yang sangat ahli dalam menyelam.

Dari berbagai sumber

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun