Â
Â
Chef Barra Pattirajawane mendemokan tiga masakan khas dari Ambon yaitu bubur sagu, papeda kuah ikan dan urap yang saya lupa namanya. Bola sagu yang didatangkan khusus dari Ambon, begitupun gula merahnya khas ambon yang berasal dari air nira, yang diambil dari bunga kelapa dan dimasak dengan kulit manggis sehingga mengandung anti oksidan tingkat tinggi. Chef Barra juga menggunakan garam laut, yang diproses dengan cara tradisional. Makanan ambon ini sangat sehat. Karena semua bahan-bahan yang digunakan berserat tinggi seperti sayur2an dan umbi-umbian.
 Demo masak ke empat dari Akademi Gastronomi Indonesia yang memperagakan pembuatan masakan.bilih bihunte yang berasal dari Gorontalo yang terkenal dengan produksi jagungnya. Bilih bihunte ini perpaduan bahan makanan dari pegunungan dan lautan.Â
Selama demo, diadakan kuis dan lumayaaan.... saya menang mampu menjawab satu pertanyaan dan mendapat hadiah celemek cantik berwarna merah. Terima kasih Akademi Gastronomi Indonesia!
Â
Ketiga makanan Ambon ditata Cheff Barra dengan sajian ala fine dining hotel berbintang. Yang pasti ketiganya enaak!
Â