Sementara itu, Ketua BKPRMI Bangka Hari Subari mengungkapkan kegiatan donor darah ini merupakan salah satu bentuk stimulus bagi para pemuda khususnya remaja masjid untuk turut ambil peran dalam kepeduliaan sesama manusia. Karena donor darah juga merupakan amal baik yang dapat dilakukan secara rutin.
"Bahkan pendonor kali ini ada yang masih berusia 18 tahun. Semoga hal ini dapat memacu bagi remaja yang lain untuk turut serta," ujar Hari. Rangkaian kegiatan tersebut juga dihadiri Kepala Puskesmas Bakam, dr. Ricky Harry yang turut mendampingi tim kesehatannya untuk melakukan pemeriksaan di pintu masuk.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H