Mohon tunggu...
AMANDA TRIA
AMANDA TRIA Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswa

INFT

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Meraih Mimpi bersama Panti Asuhan KH Mas Mansyur

9 Desember 2024   12:23 Diperbarui: 9 Desember 2024   12:27 119
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Dokumen Pribadi: Potret Potret Mahasiswa UM Bersama Anak Panti Asuhan KH. Mas Mansyur)

Mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM) menggelar bakti sosial dalam rangka kegiatan bulan bahasa dan untuk memenuhi tugas proyek mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu 26 Oktober 2024 di aula panti asuhan KH. Mas Mansyur yang terletak di jalan Jl. Sulfat No.43, RT.04/RW.11, Purwanto, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur pukul 08.00 - 10.35.

Kegiatan bakti sosial tersebut mengangkat tema, "Harmoni Kasih Membangun Mimpi" dan kegiatan ini berjudul, "Menjelajahi Dunia Melalui Dunia Fiksi". Para peserta bakti sosial tersebut merupakan anak panti jenjang TK hingga SMP. Adapun tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan imajinasi, berpikir kritis, dan meningkatkan kreativitas anak melalui kegiatan berupa pembacaan dongeng, diskusi novel, serta menulis dan menempel sticky note berisi harapan kedalam pohon mimpi. Susunan acara pada kegiatan ini terdiri atas pembacaan dongeng, diskusi buku, fun game (menebak profesi), penempelan cita-cita di pohon mimpi dan yang terakhir pembagian hadiah bagi pemenang fun games.

A'ina Imelda, selaku Ketua Pelaksana membuka kegiatan dengan menyambut perwakilan kepala panti asuhan dan peserta bakti sosial. Selanjutnya sambutan disampaikan oleh perwakilan kepala panti, yakni Pak Agus Mustofa. Setelah selesai penyambutan dari perwakilan panti asuhan, acara inti pun dimulai dengan dijalankan oleh kelompok mahasiswa UM selaku panitia kegiatan. Para mahasiswa tersebut terdiri dari 10 orang, yakni A'ina Imelda selaku ketua pelaksana, Agata Bela, Amanda Tria, Aulia Al Tarish, Azkiya Zahwa, Binta Kamila, Bintang Cahyaningtyastuti, Cindy Listia, Diah Miftakul, dan Dihelian Utkhoiriha. 

Acara dilanjutkan dengan pembacaan dongeng untuk peserta tingkat TK, dan diskusi buku untuk peserta tingkat SMP. Buku yang didiskusikan adalah novel berjudul "Laskar Pelangi" karya Andrea Hirata dan buku dongeng yang berjudul "Bismillah, Aku Ingin Menjadi Guru yang Bijak". Pada acara pembacaan dongeng dan diskusi buku ini sebagai wujud dari implementasi pancasila sila ke 4, yakni Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat dan kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan. Pada sesi ini anak-anak panti diajak untuk berdiskusi mengenai buku yang dibahas, yakni tentang perjuangan dalam meraih mimpi. Anak-anak panti pun disuruh untuk menyebutkan cita-cita dan menunjukkan bakat mereka, serta diberikan motivasi untuk terus semangat meraih mimpi seperti tokoh dalam buku yang didiskusikan. 

(Dokumen Pribadi: Kegiatan pembacaan dongeng bagi anak panti jenjang TK)
(Dokumen Pribadi: Kegiatan pembacaan dongeng bagi anak panti jenjang TK)
(Dokumen Pribadi: Kegiatan pembacaan novel bagi anak panti jenjang SMP)
(Dokumen Pribadi: Kegiatan pembacaan novel bagi anak panti jenjang SMP)
Acara inti dari kegiatan ini adalah mengkreasikan pohon mimpi, di mana anak-anak panti dapat menentukan cita-cita mereka setelah terinspirasi kegiatan sebelumnya yaitu mendongeng dan diskusi buku. Anak-anak menghias pohon mimpi dengan menuliskan harapan dan cita-citanya pada sticky note yang kemudian ditempel pada pohon mimpi. Mereka tampak sangat berantusias.

(Dokumen Pribadi: Kegiatan Kreasi Pohon Mimpi)
(Dokumen Pribadi: Kegiatan Kreasi Pohon Mimpi)

(Dokumen Pribadi: Kegiatan Kreasi Pohon Mimpi)
(Dokumen Pribadi: Kegiatan Kreasi Pohon Mimpi)
Dilanjutkan dengan kegiatan fun games yaitu tebak profesi. Anak-anak panti terlihat sangat berantusias untuk menebak jenis profesi yang dicontohkan oleh para mahasiswa selaku panitia acara. Acara fun games yang dilakukan merupakan representasi sila pancasila ke-3, yakni Persatuan Indonesia. Dimana para anak panti dibagi menjadi beberapa kelompok untuk saling bekerja sama dalam menjawab pertanyaan dari kakak-kakak panitia. Hal tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan antar kelompok. Acara dilanjut dengan pemberian hadiah kepada pemenang games dan dokumentasi menjadi penutup atas terselenggaranya kegiatan bakti sosial pada hari itu.

(Dokumen Pribadi: Potret Kegiatan Fun Games)
(Dokumen Pribadi: Potret Kegiatan Fun Games)

 (Dokumen Pribadi: Potret Pembagian Hadiah oleh Ketua Pelaksana)
 (Dokumen Pribadi: Potret Pembagian Hadiah oleh Ketua Pelaksana)

Dengan adanya acara ini, diharapkan dapat membantu adik-adik di Panti Asuhan KH. Mas Mansyur untuk belajar berdiskusi sesuai dengan penerapan nilai pancasila sila ke-4, yakni 'Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan'. Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk menumbuhkan rasa toleransi dan persatuan antar anak panti sebagai penerapan dari nilai-nilai pancasila sila ke-3, yakni 'Persatuan Indonesia'. 

(Dokumen Pribadi: Potret Potret Mahasiswa UM Bersama Anak Panti Asuhan KH. Mas Mansyur)
(Dokumen Pribadi: Potret Potret Mahasiswa UM Bersama Anak Panti Asuhan KH. Mas Mansyur)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun