PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING
UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI PERNIKAHAN DALAM ISLAM
DI KELAS XII RPL A TAHUN 2020-2021
( Penelitian di SMK Negeri 1 Plupuh-Sragen )
Disusun Oleh:
ALYAYAS HANIFAH
SMK Negeri 1 Plupuh-Sragen 2020
Jalan Raya Sambirejo, Plupuh, Sragen Kode Pos 57283
ABSTRAK
 lyayas Hanifah, S.Pd.I., 2020, Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Pada Materi Pernikahan Dalam Islam Di Kelas XII Rpl A Tahun 2020-2021 (Penelitian di SMK Negeri 1 Plupuh-Sragen). Penelitian Tindakan Kelas.
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan belajar dan hasil belajar peserta didik pada kompetensi ketentuan pernikahan dalam Islam di kelas XII RPL A di SMKN1 PLUPUH melalui penerapan model problem based learning (PBL). Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan obsevasi, tes hasil belajar, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan model PBL dapat meningkatkan keaktifan belajar dan hasil belajar  peserta didik pada kompetensi Pernikahan dalam Islam.