Mohon tunggu...
Alya Sofia
Alya Sofia Mohon Tunggu... Mahasiswa - UNNES

Mahasiswa Universitas Negeri Semarang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Poster sebagai Media Promosi "Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di Lingkungan Sekolah"

3 November 2024   21:28 Diperbarui: 3 November 2024   21:41 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumentasi pribadi

Pada (11/10/2024) mahasiswa Prodi Kesehatan Masyarakat UNNES telah melaksanakan promosi kesehatan di SD Negeri 1 Mojosongo, Boyolali. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program PKL MBKM SKM Penggerak UNNES Tahun 2024. Program ini dilaksanakan di 3 lokus, yaitu lokus institusi, lokus sekolah, dan lokus masyarakat dengan tujuan agar mahasiswa dapat mengimplementasikan ilmu kesehatan masyarakat yang diperoleh untuk mendiagnosis dan melaksanakan upaya pemecahan masalah kesehatan baik di institusi maupun di masyarakat.

Menurut data Kementerian Kesehatan Indonesia tahun 2018 menyatakan bahwa angka cakupan PHBS sekolah di Indonesia rendah. Hanya terdapat 38,8% sekolah yang melakukan PHBS, sedangkan target di tahun tersebut adalah 70%. Adanya angka cakupan PHBS yang rendah ini berdampak pada angka kesakitan karena dapat memicu terjadinya penyakit seperti diare. WHO menjelaskan bahwa terdapat sekitar 100.000 anak di Indonesia meninggal per tahunnya karena penyakit diare.

Berdasarkan angka tersebut dan observasi yang telah dilakukan di SD Negeri 1 Mojosongo, maka dilakukan promosi kesehatan mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di lingkungan sekolah sebagai upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan memberi pengaruh terhadap siswa agar selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Promosi kesehatan dilakukan melalui media poster dengan tujuan agar siswa siswi dapat dengan mudah melihat apa saja poin-poin PHBS di lingkungan sekolah. Ibu Widya Tri Anggara selaku guru di SD Negeri 1 Mojosongo menyampaikan bahwa "Pemasangan poster PHBS bermanfaat bagi seluruh warga sekolah, pemasangan poster juga menjadikan siswa lebih menyadari akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan diri dan lingkungan sekitar". Adapun indikator PHBS yang tertulis dalam poster yaitu, mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah makan, olahraga secara rutin, membuang sampah pada tempatnya, bebas asap rokok, menggunakan jamban sehat, mengonsumsi makanan dan minuman sehat dan bergizi, memberantas jentik nyamuk, timbang berat badan dan ukur tinggi badan.

Sumber: Dokumentasi pribadi
Sumber: Dokumentasi pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun