Dalam hal merancang kegiatan pembelajaran, guru mesti mengindentifikasi apa yang akan dipelajari oleh setiap peserta didik dan bagaimana ia mempelajarinya. Komponen dalam kegiatan pembelajaran menggambarkan proyeksi kegiatan yang mesti dilakukan peserta didik dan kegiatan yang dilakukan guru dalam memfasilitasi peserta didik. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dalam menetapkan kegiatan belajar mengajar, yaitu a) kegiatan harus berfokus pada tujuan. b) kemampuan yang mesti dicapai peserta didik melalui praktik langsung, c) kegiatan pembelajaran harus bertujuan pada perkembangan, d) kegiatan pembelajaran mesti berorientasi pada kegiatan yang berpusat pada tema, e) kegiatan pembelajaran mesti berorientasi pada tujuan pendidikan, f) kegiatan pembelajaran mesti menggambarkan kegiatan yang menyenangkan, g) kegiatan mesti memungkinkan bagaimana guru bisa membantu peserta didik belajar.
4. Metode
Metode merupakan suatu cara yang dipergunakan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Dalam kegiatan belajar mengajar, metode sangat diperlukan oleh guru dengan penggunaan yang bervariasi sesuai dengan tujuan yang hendak ingin dicapai. Tujuan ataupun materi yang baik belum tentu menghasilkan sesuatu yang diinginkan tanpa memilih dan menggunakan metode yang selaras dengan tujuan dan materi pembelajaran.
5. Media dan Sumber Belajar
Media merupakan apapun yang bisa menyalurkan dan menyampaikan pesan dari sumber secara terencana hingga tercipta lingkungan yang kondusif yang mana penerimanya bisa melakukan suatu proses belajar secara efektif dan efisien. Yang dimaksud dengan sumber belajar adalah apapun yang bisa digunakan sebagai tempat dimana materi sumber belajar didapatkan. Sumber belajar itu sendiri bisa dibedakan menjadi dua macam, yaitu sumber belajar yang direncanakan dan sumber belajar yang dimanfaatkan.
6. Evaluasi
Dalam suatu perencanaan pembelajaran, evaluasi ditujukan untuk mengukur apakah sesuatu yang diinginkan sudah tercapai atau belum. Evaluasi merupakan suatu aspek yang begitu penting yang berguna untuk mengukur dan menilai seberapa besar tujuan pembelajaran yang diinginkan tercapai. Ada dua cara untuk melakukan proses evaluasi, yaitu bisa melalui tes dan bisa menggunakan non-tes.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H