Assalammu'alaikum wa rohmatullahi wa barokatuh.
Challenge THR hari ini adalah tentang lagu Ramadhan favorit.
Bicara tentang lagu, saya sebenarnya agak bingung mau mulai dari mana, pasalnya saya belum pernah mengulas tentang lagu atau musik, walaupun secara pribadi lagu dan musik menjadi hobi saya sejak kecil. Tapi tak apa, lebih baik mencoba daripada tidak sama sekali.
Bismillah,
Lagu adalah ragam nada atau suara berirama. Lagu merupakan gubahan seni nada atau suara dalam urutan atau kombinasi dan hubungan temporal yang diiringai alat musik, untuk menghasilkan gubahan musik menjadi kesatuan dan kesinambungan. Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â (wikipedia.org).Â
Lagu dan musik tak bisa dipisahkan, karena musik adalah pengiring dan membuat sebuah lagu menjadi indah dan bernilai seni tinggi. Kehadiran sebuah lagu sering menjadi penghidup suasana, penghilang kepenatan, pengusir kesepian, bahkan menjadi pengobat hati.
Khusus lagu-lagu religi secara keseluruhan biasanya berisi pengingat, nasehat, motivasi, untuk meningkatkan ketaqwaan dalam beribadah, mendekatkan diri kepada yang Maha Kuasa, sekaligus penghibur.
Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, beberapa musisi sengaja menyiapkan lagu khusus bernuansa Islami. Kehadiran lagu-lagu nuansa Islami menambah paket lengkap ibadah di bulan suci.
Grup musik nasyid menjadi favorit saya dari dulu hingga kini, salah satunya adalah Edcoustic. Saya ngefans berat dengan dua personil grup ini karena lagu-lagunya bagus banget. Saya masih ingat betul saat menyelesaikan tugas akhir kuliah yang bisa klar dalam waktu 3 hari 3 malam, selalu ditemani oleh alunan vokalis Aden dan gitaris Eggie ini.
Album Sepotong Episode lagu-lagunya sangat menawan. Lagu Muhasabah Cinta menjadi lagu paling favorit saya, sampai saya berusaha untuk bisa memainkannya dengan keyboard meski masih belajar. Meski dinyanyikan berkali-kali, tak membuat saya bosan. Selain mengena di hati, mengingatkan kita akan kuasa Ilahi, juga menambah semangat dalam menjalankan ibadah puasa.